Selalu Cek Kondisi Mobil, Juga Patuhi Aturan Berkendara
Mojokerto, mojokerto.disway.id - Lalu lintas jalan adalah lingkungan yang sibuk dan kompleks. Karena itu, kepatuhan terhadap aturan dan etika jalan yang baik sangat penting demi keselamatan semua pengguna jalan.
Ada beberapa hal, yang meskipun dianggap ringan atau sepele, namun sangat berpengaruh. ‘’Misal, memerika kondisi kendaraan atau mobil sebelum berangkat,’’ kata Munawar Tobing, Kepala Cabang IMM Toyota Mojokerto.
Selain itu, yang tak kalah penting adalah mematuhi aturan lalu lintas. ‘’Juga mengamalkan kebiasaan baik di jalan,’’ tuturnya.
Dia menyinggung peristiwa tragis antara dua bis yang terlibat tabrakan di jalur Magetan - Ngawi yang menelan korban jiwa. ‘’Kita sebagai pengendara wajib memiliki tanggung jawab untuk mengamalkan kebiasaan baik di jalan demi membangun keselamatan bersama,’’ sahutnya.
Menerapkan kebiasaan baik di jalan adalah tanggung jawab setiap pengendara. ‘’Dengan mengikuti aturan dan etika lalu lintas kita dapat menciptakan lingkungan yang lebih baik bagi semua pengguna jalan,’’ paparnya.
Termasuk diantaranya adalah menghormati pejalan kaki dan pengendara lain. ‘’Berikan prioritas kepada pejalan kaki ketika mereka menyeberang jalan,’’ tambahhya.
Selain itu, jangan lupa selalu memberi sinyal kepada pengendara lain saat akan berpindah jalur atau melakukan perubahan arah. ‘’Jaga jarak aman dengan kendaraan di depan dan berikan ruang yang cukup saat menyalip,’’ tegasnya.
Dia menambahkan yang sering disepelekan adalah menggunakan gawai saat berkendara. ‘’Mengemudi dengan konsentrasi penuh akan membantu kamu merespons situasi di jalan dengan lebih baik dan mengurangi risiko kecelakaan,’’ ujarnya.
Yang juga tak kalah penting, imbuhnya, ada beberapa kebiasaan baik yang perlu diterapkan oleh pengendara. ‘’Menggunakan lampu kendaraan yang tepat,’’ ungkapnya.
Hal itu selain untuk meningkatkan visibilitas, juga memberikan informasi kepada pengendara lain di jalan. Lalu memakai peralatan keselamatan. ‘’Pastikan untuk selalu menggunakan sabuk pengaman saat mengemudi,’’ sahutnya.
Ditegaskan lagi, sebelum berkendara adalah memastikan kondisi kendaraan dalam keadaan prima. Setiap pemilik kendaraan terutama mobil sebaiknya tidak mengabaikan arti penting servis mobil secara berkala. Dengan membawa mobil ke bengkel resmi secara berkala, setiap 6 bulan atau tiap 10.000 km, mobil kesayangan akan tetap selalu dalam performa yang baik. (*)
#ToyotaIndonesia #immtoyota #munawartobing