Mojokerto, Mojokerto.disway.id - Polres Mojokerto mempersiapkan 4 pos menjelang mudik Lebaran 2024, terbagi dalam 2 pos pam dan 2 pos pelayanan.
2 pos pelayanan yakni di Simpang 5 Kenanten Kecamatan Puri dan Bundaran Taman Kecamatan Pacet. Sedangkan pos pengamanan ada di Simpang 3 Daplang Kecamatan Trawas dan Simpang 3 Taman Kecamatan Mojosari
Kasatlantas Polres Mojokerto, Iptu Muhammad Hariyazie Syakhranie menjelaskan, personel akan dikerahkan di lapangan terkait arus mudik. ia mengingatkan masyarakat yang mudik untuk mempersiapkan dan mengecek kendaraan serta rumah mereka.
"Di Kabupaten Mojokerto, terdapat satu jalur trouble spot yang sering terjadi kecelakaan, yaitu jalur alternatif Pacet - Batu via Sendi. Jalur ini sering digunakan oleh wisatawan dan pemudik," ujarnya, Rabu (3/4/2024).
Jalur ini biasanya digunakan oleh wisatawan maupun pemudik. Tentunya kami menghimbau karena itu jalur sangat curam dan tajam biasanya sering terjadi rem blong terutama pengendara motor matic.
"Penyebab biasanya karena dari atas selalu di rem akhirnya cakramnya panas hingga menyebabkan rem blong," katanya.
Ia menyarankan agar masyarakat menggunakan angkutan minibus dari PO Bagong atau AKDP Mojokerto - Batu via Cangar yang disediakan Dishub.
Minibus ini lebih aman, terutama mengingat jalur yang curam dan tajam yang seringkali menyebabkan rem blong pada kendaraan bermotor.
"Pada minggu lalu, kami telah melakukan rampcheck untuk memastikan kondisi bus dalam keadaan aman," tambahnya. (*)