Mojokerto, Mojokerto.disway.id - Upaya komunikasi Ning Ita dengan partai politik non parlemen membuahkan hasil. 7 partai non parlemen mendeklarasikan dukungannya.
Deklarasi itu dilakukan 7 partai non parlemen di Kantor DPD Partai Perindodi Jalan Taman Siswa, Kelurahan Purwotengah, Kecamatan Kranggan, Kota Mojokerto, Minggu, 19/5/24. Ke 7 partai tersebut antara lain Perindo, Partai Hanura, Partai Gelora, PSI, Partai Kebangkitan Nusantara (PKN), Partai Buruh, dan Partai Umat.
BACA JUGA:Ning Ita Daftar Penjaringan Bacawalkot Malalui Penjaringan PKS
Deklarasi dukungan partai non parlemen itu digagas Ketua DPD Perindo, Muhtadi. Dia
menjelaskan, awalnya memang sudah mencoba berkomunikasi dengan seluruh ketua partai non parlemen.
BACA JUGA:6 Partai Non Parlemen Merapat ke Ning Ita
Pihaknya berinisiatif untuk bisa melihat potensi-potensi calon yang sudah muncul di kota Mojokerto ini. Dari hasil komunikasi tersebut dia menilai bahwa keberhasilan Ning Ita selama 5 tahun itu bisa dirasakan.
''Selain itu, tentu banyak kesamaan visi misi. Dari dasar itulah kami sepakat pada malam hari ini bisa mendeklarasikan dukungan tujuh partai non parlemen,'' ucapnya.
Pernyataan dukungan 7 parpol non parlemen kepada Ning Ita di Kantor DPD Perindo di Jalan Taman Siswa, Kelurahan Purwo Tengah, Kecamatan Magersari-Fio Atmaja - Disway Mojokerto-
Menurutnya, dari 7 partai non parlemen tersebut jika di presentase ada sekitar 4.700 suara. Jumlah itu setara dengan dua kursi DPRD Kota Mojokerto.
"Dengan suara tersebut, kami akan mengawal perjalanan Ning Ita, baik mulai proses pendaftaran, pergerakan turun di masyarakat, sampai menjadi wali kota kembali," bebernya.
Sementara itu, Ning Ita, panggilan akrab Hj Ika Puspitasari, mengungkapkan rasa syukur atas dukungan tersebut. Dia merasakan itu sebagai anugerah dalam perjalanan kontestasi politik untuk Pilkada 2024 di Kota Mojokerto ini.
Deklarasi 7 partai politik non parlemen kepada Ning Ita menjadi salah satu bekal menuju pemilihan Wali Kota Mojokerto pada November 2024--
''Saat ini kami memang berkomunikasi secara intens dengan seluruh partai-partai politik yang ada di parlemen. Namun, dari partai non parlemen memberikan kesukarelaan dukungan kepada saya dalam kontestasi pilkada kota Mojokerto 2024," ucapnya.