Pabrik Furniture Ekspor di Mojokerto Hangus Terbakar

Jumat 23-08-2024,14:41 WIB
Reporter : Fio Atmaja
Editor : Andung

 

Mojokerto, Diswaymojokerto.id - Pabrik mebel di Jl Jayanegara, PT Wangsa Adi Guna, terbakar, Jumat, 23 Agustus 2024. Akibatnya, pabrik yang memproduksi mebel untuk ekspor itu habis terbakar.

Tidak ada korban jiwa dalam kebakaran itu, namun kerugian ditafsir mencapai ratusan juta. Karena seluruh material mebel yang ada di pabrik yang terletak di Desa Banjaragung, Kecamatan Puri, itu terbakar habis.


Asap kebakaran pabrik mebel PT Wanga Adi Guna mengepul terlihat dari Jl Jayanegara-Relawan for Disway Mojokerto-

Kebakaran di pabrik itu terjadi sekitar pukul 10.00. Api diketahui mulai berkobar di bagian finisihing. 

Saat itu para karyawan tengah mengecat produksi berupa boks berbahan kayu. APi diketahui muncul di ruangan blower.

BACA JUGA:Kandang Berisi 9.000 Ayam di Dlanggu Mojokerto Ludes Terbakar

BACA JUGA:Pikap Bermuatan Perangkat Tower Terbakar di Tol Jombang - Mojokerto

‘’Awal munculnya api di ruangan blower, saat itu saya melakukan pengerjaan mengecat furniture,’’ kata Suyono, 48, karyawan pengecatan furniture bagian finishing.

Saat itu, katanya, di dalam ruangan blower itu ada 2 karyawan. Saat api berkobar, 2 karyawan itu kemudian lari untuk menyelamatkan diri.

Dugaan sementara, api di ruang blower itu berasal dari dinamo blower. Sebab, dinamo blower itu diketahui bermasalah.


Ruangan pabrik terbakar hebat menghabiskan bahan mebel di ruang finishing-Fio Atmaja - Disway Mojokerto-

Kemungkinan terjadi percikan api dari korsleting listrik dari dinamo blower. ‘’Apinya sangat besar sekali di ruangan blower,’’ tambahnya.

BACA JUGA:Kabupaten Jember Layak Dapatkan Sertifikat Open Defecation Free

Ironisnya di ruang finishing itu banyak material furniture yang mudah terbakar. Sehingga begitu terjadi percikan api, langsung menyambar material mebel yang mudah terbakar di ruangan itu.

Kategori :