Peduli Lingkungan, Komunitas Resik - Resik Masjid Mojokerto Bersihkan Masjid di Jabung

Minggu 22-09-2024,21:37 WIB
Reporter : Fio Atmaja
Editor : Eno

Mojokerto, Diswaymojokerto.id - Komunitas Gerakan Resik-Resik Masjid (GRRM) Mojokerto membersihkan Masjid Ba'abud di Desa Lebakjabung, Kecamatan Jatirejo, Kabupaten Mojokerto, pada Minggu, 22 September 2024. 

Acara tersebut melibatkan 100 pecinta alam dari berbagai daerah, yang terdiri dari berbagai komunitas pecinta alam (PA) seperti PA Gimbal Alas Malang, PA Bumi Cadas Surabaya, PA sidoarjo, PA Jombang, Gresik, Kediri Blitar, Team Stress Adventure (TSA) Mojokerto, dan Dayak Kota.

Kegiatan ini merupakan bagian dari perayaan ulang tahun pertama GRRM, yang juga menandai titik ke-24 aksi bersih-bersih masjid sejak komunitas tersebut didirikan pada tahun 2023 oleh komunitas Gimbal Alas Indonesia. 

Ketua GRRM Mojokerto, Budi Udi Utomo mengatakan, gerakan ini rutin dilakukan dua kali setiap bulan, yaitu pada Minggu pertama dan ketiga.


Komunitas Gerakan Resik-Resik Masjid (GRRM) Mojokerto bersama sejumlah pecinta alam saat membersihkan masjid. -Fio Atmaja-

"Gerakan resik-resik masjid ini rutin dilakukan untuk membersihkan masjid-masjid di Mojokerto. Setiap bulan, kami mengadakan aksi bersih-bersih masjid dua kali," ujarnya. 

Aksi ini, selain melibatkan anggota komunitas pecinta alam, juga mengajak warga sekitar untuk berpartisipasi. Selain kegiatan bersih-bersih, komunitas ini membuka donasi untuk umum dan berbagi peralatan kebersihan antar komunitas.

Gerakan ini tidak hanya terbatas pada kegiatan bersih-bersih, tetapi juga menyertakan kegiatan sosial lainnya. Dalam rangka perayaan ulang tahun pertama GRRM, mereka mengadakan santunan untuk anak yatim dan lansia, serta pemotongan tumpeng sebagai bentuk syukur.

"Dengan kegiatan ini, kami berharap bisa menularkan kesadaran dan cinta terhadap lingkungan, terutama di tempat ibadah," tambahnya.

Kategori :