Presiden Jokowi Enggan Komentari Nama Gibran sebagai Cawapres

Minggu 22-10-2023,09:17 WIB
Reporter : Elsa Fifajanti
Editor : Elsa Fifajanti

Surabaya, Mojokerto.disway.id - Presiden RI Jokowidodo tidak secara tegas menyatakan dukungan terhadap Gibran Rakabuming Raka untuk menjadi calon wakil Presiden (Cawapres) dari calon Presiden (capres) dari partai Geridra Prabowo Subianto.

Pernyataan tersebut disampaikan Presiden dalam keterangan pers di Surabaya usai menjadi Inspektur Upacara dalam peringatan hari santri nasional di Tugu Pahlawan Surabaya,  22 Oktober 2023.

Presiden malah mengarahkan wartawan untuk bertanya kepada partai atau koalisi partai yang telah menyatakan akan mengusung putra sulungnya tersebut. ‘Itu wilayah partai politik, atau gabunagn partai politik, bukan urusannya Presiden,’’  kata Presiden Jokowi di hadapan puluhan wartawan.

Presiden juga   menghindar untuk memberikan komentar terhadap hasil Rapimnas Partai Golkar yang telah menyatakan mengusung Gibran sebagai Cawapres untuk Capres Prabowo. ‘’Apa urusannya partai melaporkan hasil rapimnas kepada Presiden,’’ tandas Jokowi.

Ketika ditanya lebih jauh apakah Gibran sudah meminta izin Presiden Jokowi selaku ayah, kembali Jokowi memberikan jawaban diplomatis. ‘’Tugas orang tua hannya mendoakan dan memberikan restu, sedangkan keputusan terletak pada dirinya sendiri, karena dia sudah dewasa, tidak baik kalau terlalu mencampuri urusan anak-anaknya,’’ terangnya.

Saat ditanya dari capres dan cawapres yang nama-namanya sudah muncul, siapakah yang paling baik menurut Presiden, Jokowi dengan diplomatis menjawab semua nama-nama yang sudah muncul adalah pasangan terbaik (*)

 

Kategori :