banner hari pahlawan 2024 TJiwi Kimia

Usai Longsor, Tebing Ngoro Mojokerto Bakal Dipasang Papan Himbauan

Usai Longsor, Tebing Ngoro Mojokerto Bakal Dipasang Papan Himbauan

Sisa material longsor masih ada jalan-Foto : Dok. BPBD Kabupaten Mojokerto-

Mojokerto, Mojokerto.disway.id - BPBD Kabupaten Mojokerto turun ke lapangan untuk melakukan mitigasi dan memasang himbauan pasca-longsor di tebing Dusun Gajahmungkur, Desa Manduro Manggung Gajah, Ngoro, Mojokerto, Minggu (18/2/2024).

"Tim BPBD Kabupaten Mojokerto melakukan mitigasi pada bersama pihak terkait pukul 11.00 WIB," ucap Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Mojokerto, Abdul Khakim.


Kamis 15 Februari 2024, sekitar pukul 24.00 WIB, wilayah Kecamatan Ngoro, Kabupaten Mojokerto diguyur hujan lebat dengan intensitas tinggi mengakibatkan longsor. -Foto : Dok. BPBD Kabupaten Mojokerto-

Khakim menjelaskan, sebelumnya pada Kamis 15 Februari 2024, sekitar pukul 24.00 WIB, wilayah Kecamatan Ngoro, Kabupaten Mojokerto diguyur hujan lebat dengan intensitas tinggi mengakibatkan longsor.

"Tebing longsor tersebut menghubungkan jalan antara Dusun Gajahmungkur, Desa Manduro Manggung Gajah, dan Dusun Sekantong, Desa Kunjorowesi," bebernya.


BPBD saat melakukan mitigasi di tebing Ngoro yang mengalami longsor beberapa hari lalu. -Foto : Dok. BPBD Kabupaten Mojokerto-

Kejadian tersebut diketahui warga sekitar pukul 03.30 WIB. Akibatnya akses jalan tertutup karena ada batu besar yang belum dapat dievakuasi.

"Batu besar tersebut akan dipecah dan digunakan untuk plengsengan di tepi tebing, dan dikawasan tersebut akan dipasang himbauan rawan longsor oleh pihak desa di lokasi," tambahnya. (*)

Sumber:

b