Pasca Libur Lebaran Layanan di Pemkot Normal, Warga Kaget tapi Puas
Sekda Kota Mojokerto Gaguk Tri Prasetyo dialog dengan warga yang mengurus surat-surat di Mal Pelayanan Publik-Diskominfo Kota Mojokerto for Disway Mojokerto-
Mojokerto, mojokerto.disway.id - Pasca libur dan cuti bersama lebaran pelayanan di Pemkot Mojokerto berjalan normal. Kondisi itu membuat warga yang mengurus surat-surat di MPP merasa puas.
BACA JUGA:Sidak 4 Fasilitas Layanan Publik Tak Ada ASN Bolos, Hanya Tak Masuk Karena Sakit
Pelayanan di jajaran Pemkot Mojokerto juga langsung ditinjau Sekda Kota Mojokerto, Gaguk Tri Prasetyo, Rabu (15/4/24) pagi. Ada 4 lokasi yang disidak, RSUD dr Wahidin Sudiro Husodo, Puskesmas, termasuk Mal Pelayanan Publik.
BACA JUGA:Cincin Tak Bisa Dilepas, Warga Mojosari Minta Bantuan Petugas Damkar
Di Mal Pelayanan Publik Kota Mojokerto di Jalan Gajahmada memang terdapat berbagai jenis layanan, mulai kependudukan, usaha, perijinan. Bahkan sampai pelayanan imigrasi seperti pembuatan paspor, pelayanan hukum dan pernikahan.
Sekda Kota Mojokerto, Gaguk Tri Prasetyo melakukan sidak di Mal Pelayanan Publik Gajahmada. Pelayanan di MPP berjalan normal, buka sejak jam 08.00 sampai 15.00-Dok Dinas Kominfo Kota Mojokerto for Disway Mojokerto-
‘’Kami ingin memastikan seluruh pelayanan yang menjadi kewajiban dan tanggung jawab dPemkot Mojokerto berjalan dan tidak ada yang terganggu pasca cuti bersama tersebut,’’ tegas Gaguk.
Sumber: