Mas PJ: Pemerintah Menunggu Kolaborasi dengan KAUJE, Jangan Hanya Novelty.
Pengukuhan pengurusa KAUJE Korda Mojokerto Raya dihadiri Bupati Mojokerto, PJ Wali Kota Mojokerto serta Wakil Rektor III Universitas Jember-Foto : Elsa Fifajanti-
Mojokerto, mojokerto.disway.id - Penjabat (Pj) Wali Kota Mojokerto M Ali Kuncoro, mengungkapkan Pemerintah baik Kota maupun kabupaten Mojokerto sangat terbuka dengan elemen masyarakat manapun untuk kemajuan dan kebaikan.
Hal itu disampaikan mas Pj sapaan akrab M Ali Kuncoro saat memberikan sambutan pada acara Pengukuhan Pengurusan Keluarga Alumni Universitas Jember (KAUJE) Koordinator Mojokerto Raya, Minggu (21/7/2024).
M Ali Kuncoro hadir di acara tersebut bersama Bupati Mojokerto Ikfina Fahmawati juga Wakil Rektor III Universitas Jember Dr Fendi Setyawan SH, MH.
M Nur Kholis terpilih sebagai Ketua Umum KAUJE Korda Mojokerto Raya-Foto : Elsa Fifajanti-
Ali Kuncoro yang sekaligus mewakili sambutan Bupati Mojokerto menyampaikan, agar kepengurusan yang baru dikukuhkan tersebut memiliki novelty.
''Saya berharap kepengurusan baru ini memiliki nilai novelty. Yang mana berarti, tidak hanya menjadi ajang silaturahmi antaranggota, namun juga sebagai ajang aktualisasi,'' kata Mas Pj.
Kepengurusan KAUJE Korda Mojokerto Raya telah terbentuk dengan ketua umumnya yang baru Muhamad Nur Kholis. Kepengurusan Korda KAUJE Mojokerto Raya tersebut akan menjalankan kepengurusannya selama 2024-2029.
Dari kiri ke kanan, Korwil KAUJE Jatim, Lutfil Hakim, PJ Wali Kota Mojokerto M Ali Kuncoro, Warek III Universitas Jember Fendy Setyawan , serta ketua KAUJE Korda Mojokerto Raya terpilih M Nur Kholis-Foto : Elsa Fifajanti-
M. Nur Kholis mengucapkan terima kasih banyak atas kerja keras dan dedikasi dari seluruh alumni yang telah bekerjasama menyusun kegiatan ini.
"Ada hal-hal yang nantinya bisa kita kembangkan. Tentu barangkali ke depan bisa menyusun konsep yang bagus, serta kolaborasi dan ide yang baik dari anggota KAUJE. Sekaligus semoga kita bisa melaksanakan amanat AD/ART dan mewujudkan misi dari almamater kita, Universitas Jember," ungkapnya.
BACA JUGA:Alumni Universitas Jember Siap Berkontribusi untuk Masyarakat Indonesia
Pada acara pengukuhan kepengurusan tersebut, tampak pelaku Usaha Menengah Kecil Mikro (UMKM) di Mojokerto Raya digandeng oleh panitia pelaksana pengukuhan untuk memamerkan dan menjual hasil UMKM.
Acara ditutup dengan pemberian cenderamata dari masing-masing kepala daerah kepada Wakil Rektor III Universitas Jember dan dilanjutkan dengan ramah tamah bersama seluruh alumni Universitas Jember yang hadir. (*)
Sumber: