Pemkot Mojokerto Raih Opini WTP ke-11 Berturut-turut

Para kepala daerah yang mendapatkan penghargaan dari BPK-Foto : Kominfo Kota Mojokerto-
Sidoarjo, diswaymojokerto.id - Pemerintah Kota Mojokerto kembali menorehkan prestasi membanggakan di bidang tata kelola keuangan. Untuk ke-11 kalinya secara berturut-turut.
Pemkot Mojokerto meraih Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Tahun Anggaran 2024.
Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) tersebut diserahkan secara langsung oleh Kepala Perwakilan BPK Provinsi Jawa Timur, Yuan Candra Djaisin, kepada Wali Kota Mojokerto, Ika Puspitasari, di Kantor BPK RI Perwakilan Jawa Timur, Sidoarjo, Jumat 2 Mei 2025
Ning Ita, sapaan akrab wali kota menyampaikan rasa syukur sekaligus apresiasi kepada seluruh jajaran pemerintahan dan stakeholder yang telah bekerja secara konsisten, profesional, dan akuntabel.
“Alhamdulillah, predikat WTP kembali kita raih secara berturut-turut untuk yang ke-11 kalinya. Ini adalah bukti nyata dari komitmen dan kerja keras bersama dalam membangun tata kelola keuangan daerah yang transparan dan akuntabel,” kata Ning Ita.
Wali kota dan Ketua DPRD Kota Mojokerto menerima penghargaan dari BPK RI-Foto : Kominfo Kota Mojokerto-
Lebih lanjut, Ning Ita ini menekankan bahwa predikat WTP bukan hanya prestasi administratif, melainkan juga bentuk tanggung jawab moral dan profesional dalam mengelola dana publik.
“WTP bukan sekadar capaian, tapi juga kepercayaan. Setiap rupiah dari rakyat harus dikelola dengan prinsip kehati-hatian, efisiensi, dan berorientasi pada hasil yang memberi manfaat langsung bagi masyarakat,” imbuhnya.
BACA JUGA:376 Jemaah Haji Kloter Pertama Embarkasi Surabaya,Telah Berangkat ke Tanah Suci
BACA JUGA:Perajin Tempe di Mojokerto Menjerit, Harga Kedelai Impor Naik Hingga Rp 9.600 Per Kg
Ning Ita juga menyampaikan bahwa tindak lanjut terhadap seluruh rekomendasi BPK merupakan bagian penting dalam menjaga integritas dan perbaikan berkelanjutan.
“Kami terus mendorong seluruh OPD agar berpedoman pada arahan dan ketentuan dari BPK maupun BPKP. Tindak lanjut terhadap rekomendasi LHP harus dilakukan dengan cepat, tepat, dan tuntas,” tegasnya.
Dengan raihan WTP ke-11 ini, Pemerintah Kota Mojokerto meneguhkan posisinya sebagai salah satu daerah dengan komitmen kuat terhadap transparansi dan akuntabilitas keuangan.
Ning Ita, Wali Kota Mojokerto menandatangani penyerahan laporan hasil pemeriksaan atas laporan keuangan pemerintah daerah tahun 2024-Foto : Kominfo Kota Mojokerto-
Sumber: