Mojokerto, Mojokerto.disway.id - Pria paruh baya asal Kutorejo ditemukan meninggal dunia di dalam Masjid Darussalam, Dusun Sroyo, Desa/Kecamatan Dlanggu, Kabupaten Mojokerto, Jumat (7/6/2024) sekitar pukul 12.00 WIB.
Diketahui korban bernama Suhadak (63) warga Dusun/Desa Sawo, Kecamatan Kutorejo, Kabupaten Mojokerto.
PS Kapolsek Dlanggu, Iptu Mohammad Khoirul Umam menjelaskan, sekitar pukul 11.30 WIB, salah satu jemaah sedang melaksanakan salat Jumat melihat korban sudah berada di dalam masjid dengan keadaan tidur terlentang.
BACA JUGA:1.106 Pantun Akan Memeriahkan HUT ke 106 Kota Mojokerto
BACA JUGA:Halte Bus Trans Jatim Koridor 3 Rute Mojokerto - Gresik Bertambah
"Setelah selesai salat Jumat, jemaah tersebut masih melihat korban tidur terlentang ditempat yang sama dan jemaah sudah banyak melihatnya dan diduga korban sudah meninggal dunia," terangnya.
Petugas kepolisian saat melakukan olah TKP. -(Foto : dok. Polsek Dlanggu).-
Saat bersamaan anggota Polsek Dlanggu berada didalam masjid kemudian menghubungi pihak Puskesmas Dlanggu untuk memastikan korban sudah meninggal atau belum. "Setelah diperiksa ternyata korban sudah meninggal dunia," ungkapnya.
Berdasarkan keterangan dari anak menantu korban bahwasannya korban dua minggu terakhir menderita penyakit stroke dan dalam sebulan ini korban sudah mengalami pingsan sebanyak 4 kali di sawah.
BACA JUGA:Pria Paruh Baya Ditemukan Meninggal di Panti Pijat Mojokerto
BACA JUGA:Korban Meninggal Kebakaran PT Indo Oil Perkasa Bertambah Total 2 Orang
"Dari hasil pemeriksaan oleh tim Puskesmas Dlanggu tidak ditemukan tanda - tanda kekerasan di bagian tubuh lainnya, dan pihak korban menolak untuk dilakukan autopsi serta sudah membuat surat pernyataan," pungkasnya. (*)