Gugusan Gunung Anjasmoro di Mojokerto Kembali Terbakar

Rabu 18-10-2023,11:54 WIB
Reporter : Fio Atmaja
Editor : Eno

Mojokerto, mojokerto.disway.id - Gugusan Gunung Anjasmoro di Mojokerto Kembali terbakar, Karhutla dilaporkan menyasar semak belukar kering di perbukitan wilayah Desa Gumeng, Kecamatan Gondang, Kabupaten Mojokerto. Kebakaran hutan tersebut terjadi, Selasa (18/10/2023) sekitar pukul 15.05 WIB. 

Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Mojokerto, Abdul Khakim mengatakan berdasarkan laporan dari petugas Tahura R.Soerjo  terjadi kebakaran hutan (Karhutla ) di wilayah Gunung Anjasmoro  "Material terbakakar ilalang dan semak belukar," ucap Khakim saat di konfirmasi, Rabu (18/10/2023).

Menurut khakim, kemarin pada pukul 17.15 WIB tim Tahura bersama personel RPH 06 sebanyak 16 personel menuju ke lokasi titik api.

"Tim yang bergerak untuk memadamkan api berangkat via jalur pendakian Puhtuk Kencur," ujarnya.

Kondisi terakhir api masih belum bisa dipadamkan, akibat kebakaran tersebut, jalur pendakian Puthuk Kencur ditutup sementara waktu. (*)

Kategori :