Tampil Memukau di Final AGT 2023, Putri Ariani Bawakan Lagunya Elton John
Putri Ariani saat tampil di Final AGT 2023, Rabu (27/9) WIB.-foto: screen shoot Youtube AGT-youtube
MOJOKERTO, mojokerto, disway.id - Penampilan Putri Ariani dalam final America's Got Talent (AGT), benar-benar membuat para juri terkesima untuk ke sekian kalinya. Bagaimana tidak, Putri yang tampil ke-9 di panggung AGT, disiarkan secara langsung dari Las Vegas Strip, Selasa (26/9) waktu Amerika atau Rabu (27/9) WIB, memberikan penampilan berbeda dari sebelumnya.
Tampil dengan membawakan lagu 'Don't Let The Sun Go Down On Me', karya Elton John, Putri selain bermain dengan pianonya juga diiringi belasan penyanyi paduan suara. Padahal sebelumnya Putri dikabarkan akan berduet dengan penyanyi Amerika. Ternyata yang dimaksud dengan didampingi adalah grup paduan suara.
Usai melantukan lagu, Putri Ariani mendapatkan standing ovation dari para juri dan penonton. Bahkan ketika Juri Simon Cowell diminta sang pemandu acara, Terry Crews, memberikan komentar dengan ucapan Terry, ''Simon ini Golden buzer Anda,''. Simon langsung memberikan komentarnya bahwa Golden buzzer itu tidak ada kaitannya dengan dirinya sebagai juri.
''Terry faktanya Golden buzzer saya berikan, tapi saya pikir semua orang akan memberikan golden buzzer. Anda (Putri Ariani,red) adalah salah satu berlian kecil langka yang kami dapatkan setiap beberapa tahun secara alami terlahir,'' kata Simon yang disambut aplaus para penonton. (*)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Putri Ariani Bawakan Lagu Elton John di Final AGT 2023", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/hype/read/2023/09/27/100549166/putri-ariani-bawakan-lagu-elton-john-di-final-agt-2023.
Kompascom+ baca berita tanpa iklan: https://kmp.im/plus6
Download aplikasi: https://kmp.im/app6
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Putri Ariani Bawakan Lagu Elton John di Final AGT 2023", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/hype/read/2023/09/27/100549166/putri-ariani-bawakan-lagu-elton-john-di-final-agt-2023.
Kompascom+ baca berita tanpa iklan: https://kmp.im/plus6
Download aplikasi: https://kmp.im/app6
Sumber: youtube