banner hari pahlawan 2024 TJiwi Kimia

Deklarasi Pilkada Damai di Mojokerto Diikuti Perwakilan 18 Parpol

Deklarasi Pilkada Damai di Mojokerto Diikuti Perwakilan 18 Parpol

Komitmen dan deklarasi pilkada damai tahun 2024 di wilayah Kabupaten Mojokerto. -Foto : Fio Atmaja-

Mojokerto, diswaymojokerto.id - Polres Mojokerto menggelar komitmen dan deklarasi Pilkada Damai 2024 di halaman Mapolres Mojokerto, Senin 19 Agustus 2024. Deklarasi ini juga melibatkan perwakilan partai politik (parpol) peserta Pemilu 2024. 

Komitmen dan deklarasi Pilkada Damai 2024 di wilayah Kabupaten Mojokerto ditandatangi ketua pimpinan atau perwakilan dari 18 parpol. 

Selain itu, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkompinda), dan Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kabupaten Mojokerto juga ikut mendatangi deklarasi damai tersebut. 

"Komitmen tersebut bukan hanya seremonial belaka. Karena yang punya pasukan, punya massa pendukung masing-masing pasangan calon diawali dari kendaraan calon kepala daerah tersebut mendaftar melalui partai apa mereka,"kata Kapolres Mojokerto, AKBP Ihram Kustarto. 


Kapolres Mojokerto dan Komandan Kodim ikut menyaksikan deklrasi Pilkada damai -Foto : Fio Atmaja-

Kapolres Mojokerto meminta parpol untuk mengendalikan massa di bawah wewenangnya. Tidak hanya siap menang tapi juga siap kalah. Artinya, pelaksanaan Pilkada 2024 di wilayah hukum Polres Mojokerto berjalan aman, damai dan kondusif. 

"Tidak ada ruang sedikitnya untuk pelaku perbuatan melanggar hukum. Terkait berita hoax, patroli cyber sudah kami laksanakan," terangnya.  

Terkait berita yang diterima masyarakat Mojokerto, ia akan siap melayani konfirmasi siapapun yang konfirmasi kepada kepolisian nantinya.  

"Paling krusial di sini adalah konfirmasi kepada saya, sekecil apapun berita yang diterima masyarakat Mojokerto dan 24 jam saya akan jawab," tegasnya.


Salah seorang perwakilan Parpol menandatangani deklarasi pilkada damai-Foto : Fio Atmaja-

Sementara itu, Sekretaris DPC PKB Kabupaten Mojokerto, Masduqi Hasan menambahkan, pihaknya sepakat bersama pasangan calon (paslon) Pilkada Serentak 2024 di Kabupaten Mojokerto berjalan damai.

"Tentunya kami akan patuh dengan aturan yang berlalu baik itu dari KPU maupun dari Bawaslu. Iya pasti, arahan dari kepolisian ataupun TNI pasti akan kami patuhi. Kalau di PKB, internal khususnya di struktur anggota dan relawan selalu kami sampaikan dinamika ada, dan harus disikapi dengan tenang, damai. Kami anggap semua adalah saudara," tambahnya. 

Dalam acara tersebut ada empat poin komitmen dan deklarasi Pilkada 2024 di wilayah Kabupaten Mojokerto diantaranya, mendukung dan membantu jajaran TNI/Polri dalam menjaga keamanan serta memsuskseskan gelaran Pilkada Serentak Tahun 2024 di wilayah Kabupaten Mojokerto yang aman dan damai.

BACA JUGA:Ikfiina dan Gus Dulloh Terima Dokumen Model B Persetujuan Parpol dari DPP PKB

Sumber:

b