ucapan pelantikan wali kota - bupati  - disway moj

Dua Motor Anak Kos di Kota Mojokerto Raib Digondol Maling

Dua Motor Anak Kos di Kota Mojokerto Raib Digondol Maling

Komplotan maling motor anak kos di Kota Mojokerto terekam CCTV. - (Foto : tangkapan layar CCTV).-

Mojokerto, Diswaymojokerto.id - Dua sepeda motor berada di kos, Kelurahan Gedangan, Kecamatan Magersari, Kota Mojokerto, dicuri sejumlah komplotan maling, Kamis, 6 Februari 2025 sekitar pukul 04.30 WIB. 

Aksi pencurian di kos milik Harmoko warga Lingkungan Kuti tersebut terekam CCTV berjumlah 3 orang dengan menggunakan 1 sepeda motor. 

Dua pelaku terlihat masuk ke kos-kosan, yang 1 orang menunggu di luar. Kurang dari 3 menit, kedua pelaku berhasil membawa kabur 2 motor Honda BeAT.

Lurah Gunung Gedangan, Andika Dewantara membenarkan adanya kejadian tersebut. Ia mengatakan, kejadian tersebut terekam CCTV jalan milik kelurahan, dan pelaku berjumlah 3 orang menggunakan 1 motor Honda Scoopy warna putih.

BACA JUGA:Sejumlah PMKS di Mojokerto Dapat Peringatan, Tiga Kali Melanggar Akan Ditindak

BACA JUGA:Hujan Deras Sebabkan Tebing Longsor di Pacet Mojokerto, Arus Lalu Lintas Sempat Terganggu

"Komplotan pencurian itu masuk ke tempat kos melewati gerbang pagar terbuka lebar. Motor dicuri jenis Honda BeAT merah nopol S 5758 NBX milik Monik, dan BeAT hitam nopol L 5753 IQ milik Erik," terangnya. 

Keduanya merupakan penghuni kos asal luar kota. Kedua motor korban diparkir di teras kos dengan kondisi terkunci setang.

Situasi sepi dan terbukanya pintu pagar membuat pelaku leluasa menggondol kendaraan lalu kabur ke arah timur.


Aksi pencurian di kos milik Harmoko warga Lingkungan Kuti, Gunung Gedangan Magersaritersebut terekam CCTV berjumlah 3 orang dengan menggunakan 1 sepeda motor. - (Foto : tangkapan layar CCTV).-

"Dilihat dari rekaman CCTV, kejadian berlangsung sekitar pukul 04.30 WIB di salah satu kos-kosan milik Harmoko, di lingkungan Kuti," ujarnya. 

Setelah pemilik kendaraan yang hilang mengetahui kalau motornya dicuri maling, akhirnya mereka membuat laporan ke Polres Mojokerto Kota.

"Sudah, korban sudah melapor, dan polisi sudah melakukan olah TKP," tambahnya. 

Sementara itu, Kasi Humas Polres Mojokerto Kota, Ipda Slamet Hariono membenarkan adanya kejadian tersebut.

Sumber:

b