Mojokerto, mojokerto.disway.id - Kebakaran melanda sebuah rumah dan bengkel tambal ban di Dusun Krembung Dumpul, Desa Randubango, Mojosari, Mojokerto, Sabtu (10/2/2024) sore. Akibat kebakaran tersebut, satu unit mobil dan dua sepeda motor hangus terbakar.
Rumah yang terbakar mllik Suroto, dan Kholifa. Kejadian kebakaran terjadi sekitar pukul 17.40 WIB.
Menurut keterangan dari salah satu warga Dusun Krembung Dumpul, Bagas Kunto Wibisono, api pertama kali berasal dari mobil kemudian merambat ke bagian atas rumah dan menyambar ke pipa gas alam yang ikut terbakar.
Mobil korban yang tak terselamatkan hingga hangus.-Fio Atmaja-
"Kondisi api sangat tinggi dan warga sekitar sempat panik karena tidak ada air untuk memadamkan api. Suara ledakan juga terdengar, diduga berasal dari mobil yang terbakar," katanya.
Sementara itu, Komandan Regu (Danru) Damkar BPBD Kabupaten Mojokerto Pos II, Akhmad Yani, menjelaskan, penyebab kebakaran masih dalam penyelidikan. Dampak kerugian akibat kebakaran tersebut masih belum diketahui secara pasti.
"Material terbakar meliputi bangunan rumah, satu mobil, dan dua sepeda motor. Luas area terdampak kebakaran mencapai 5 x 10 meter, sedangkan perkiraan kerugian masih dalam penghitungan," terangnya.
Upaya pemadaman kebakaran melibatkan tiga unit PMK BPBD Kabupaten Mojokerto, masyarakat sekitar, polsek setempat, koramil, dan relawan.
pukul 18.50 WIB, api berhasil dipadamkan setelah upaya keras dari petugas pemadam kebakaran dan warga sekitar.
"Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut, hanya kerugian dan kerusakan material saja," ujarnya. (*)