Bupati Jember : Megawati Megatron Bisa Jadi Teladan Bagi Atlet Jember

Senin 29-04-2024,13:34 WIB
Reporter : Indra GM
Editor : Andung

 

Jember, Mojokerto.disway.id – Atlet bola voli Megawati Hangestri Pertiwi yang sukses bermain untuk klub Jung Kwan Jang Red Sparks, di Liga Voli Korea, bisa menjadi teladan bagi atlet Jember. Hal itu disampaikan Bupati jember, Ir H Hendy Siswanto, ST, IPU, ASEAN Eng, saat menerima Megatron di Pendapa Wahya Wibawa Graha, Minggu, 7/4/24.

Megawati yang asli Jember, saatb itu hadir di Pendapa Wahya Wibawa Graha bers,a ibu dan kakaknya. Saat pertemuan dengan Bupati yang didampingi Ketua TP PKK Kabupaten Jember Kasih Fajarini, Megawati sempat bercerita tentang julukan Megatron yang diberikan teman-temannya sesame atlet.


Bupati menerima Megawati di pendapa Wahya Wibawa Graha, Mimggu, 7/4/24-Diskominfo Kabupaten Jember for Disway Mojokerto-

‘’Megatron itu kan salah satu tokoh yang kuat di film Transformers. Nah, karena spike saya kuat, saya dijuluki Megatron,’’ tuturnya.

Megawati yang anak pasangan Siti Muhanah dan Maksum (alm) itu juga menceritakan bagaimana perbedaan hidup dan bermain voli di Korea dan di Indonesia. Dia mengatakan latihan voli di Korea lebih keras. ‘’Cuaca di Korea juga lebih dingin,’’ sahutnya.

Meskipun Megatron mengaku seang di Korea, namun dia masih serting merindukan Jember sebagai tanah kelahirannya. Perempuan yang mengaku senang makan dan olahraga itu menuturkan selalu inngin makan banak tiap waktu pulang ke Jember. ‘’Saya kangen masakan ibu,’’ sahutnya.

Alumnus SDN Jember Kidul dan SMPN )1 Jember itu kemudian menceritakan perjalanan karirnya  sebelum ikut bergabung dengan klub di Korea. Mulai bergabung di Klub Bank Jatim, Proliga 2016/2017, sampai dilirik klub Jakarta Pertamina.

Setelah itu dia masuk Timnas Voli Putri Indonesia untuk SEA Games 2017. Prestasi tertingginya di Proliga menjadi runner up bersama Jakarta Pertamina. Megawati juga pernah memperkuat sejumlah klub luar negeri seperti Thailand Supreme Chonburi E Tech, dan klub Vietnam Ha Phu Thanh Hoa.


Megawati Megatron banhak bercerita pengalamannya sampai menjadi atlet voli di Klub Redsparks Korea dalam pertemuan dengan Bupati jember dan Ketua TP PKK Kasih Fajarini di Pendapa Wahya Wibawa Graha-Diskominfo Kabupaten Jember for Disway Mojokerto-

Saat bergabung dengan Red Sparks pada musim 2023/2024, Megawati langsung menjadi sorotan. Dia terpilih dua kali menjadi most valuable player (MVP) dalam dua pertandingan. Mega kemudian meraih penghargaan MVP putaran pertama Liga Voli Korea.

Mendengar penuturan perjalanan karir Megawati, Bupati jember, Ir H Hendy SIwanto, ST, IPU, ASEAN Eng, mengatakan, kehadiran Megatron di Jember bisa menjadi motivasi besar bagi warga Jember. ‘’Megawati adalah warga Jember yang sangat bertalenta, Kami berharap Mega bisa menjadi motivasi bagi warga Jember. Tak hanya di bidang olahraga, tapi di bidang lain juga,’’ tuturynya.

Bupati berharap olahraga Jember, khususnya bola voli, dan bidang lain semakin berkembang dan dapat melahirkannya atlet berbakat seperti Megawati. ‘’Jember akan semakin maju,’’ pungkasnya. (*)

Kategori :

Terpopuler