Mojokerto, diswaymojokerto.id - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menginisiasi Survei Penilaian Integritas (SPI) melalui apilikasi WhatsApp Blast.
SPI sebagai bagian dari upaya nasional menekan risiko korupsi dan meningkatkan integritas serta kualitas layanan publik.
Pengisian survei melibatkan pegawai pemerintah, masyarakat pengguna layanan, dan para pakar yang terampil dalam evaluasi kinerja instansi pemerintah.
Maraknya penipuan melalui WA menjadi kekhawatiran tersendiri bagi masyarakat, oleh karenanya Penjabat (Pj) Wali Kota Mojokerto Moh. Ali Kuncoro menyampaikan WA Blsat SPI 2024 bukan hoaks dan mengimbau seluruh pegawai Pemerintah Kota Mojokerto dan seluruh masyarakat yang menerima WA Blast
BACA JUGA:Jajanan Khas Mojokerto, Kenapa Harus Onde-onde?
BACA JUGA:Diduga Akibat Korslet, Rumah di Dlanggu Mojokerto Terbakar
“Seluruh pegawai pemkot dan warga masyarakat yang menerima WA dari akun SPI 2024 bercentang biru, mohon direspon dengan mengisi surveinya, jangan ragu untuk mengisi, karena ini bukan hoaks dan merupakan akun resmi,” kata Ali Kuncoro.
Para kepala OPD saat mengikuti sosialisasi terkait WA Blast SPI-Foto : Dinas Kominfo Kota Mojokerto-
Lebih lanjut sosok yang disapa Mas Pj ini mengatakan mengisi SPI tidak hanya menjadi alat untuk mengukur integritas pemerintah, tetapi juga sebagai langkah konkrit dalam memerangi korupsi yang dapat mempengaruhi kualitas pelayanan publik secara keseluruhan.
“Dengan partisipasi yang jujur dan objektif dari para responden, hasil SPI dapat memberikan gambaran yang akurat dan berarti bagi upaya pemberantasan korupsi, serta mewujudakan pelayanan publik yang lebih baik dan berintegritas di Kota Mojokerto,” tuturnya.
BACA JUGA:Jembatan di Dusun Sumberjati Jatirejo Mojokerto Ambruk
BACA JUGA:Operasi Tumpas Semeru, Pengendara Motor Bawa Sabu Diringkus
Untuk diketahui selain untuk mencegah korupsi hasil SPI menjadi salah satu indikator pada indeks Reformasi & Birokrasi (RB) dan masuk dalam RPJMN 2022- 2024. SPI juga menerbitkan rekomendasi perbaikan bagi setiap K/L/PD untuk selanjutnya bisa ditindaklanjuti demi perbaikan sistem pemerintahan dan layanan publik di Indonesia.
SPI 2024 secara blasting akan dilaksanakan hingga Oktober, dan selanjutnya dilakukan pengolahan data pada bulan November-Desember 2024 dan hasil SPI akan disampaikan pada minggu kedua Januari 2025.