Bupati Jember Komitmen Sejahterakan Guru Paud

Senin 24-06-2024,18:19 WIB
Reporter : Indra GM
Editor : Andung

Jember, Mojokerto.disway.id - Bupati Jember, Ir. H. Hendy Siswanto ST, IPU, ASEAN Eng, menyatakan komitmennya untuk terus memberikan kesejahteraan yang layak kepada para guru Paud. Pemberian kesejahteraan yang layak bagi para pendidik Paud dalam bentuk kenaikan insentif, ini semata-mata karena Himpaudi merupakan gerbang utama pendidikan karakter bagi anak usia dini.

“Kami minta tolong ke panjenengan. Kemajuan Himpaudi akan kami fasilitasi semuanya. Kami fasilitasi sesuai dengan anggaran,"ujar Bupati Jember, Hendy Siswanto, dalam acara pembukaan Orientasi Kepemimpinan Himpaudi Kabupaten Jember Tahun 2024 di Aula PB Sudirman, Senin (24/06/2024).

Dalam acara yang juga dihadiri Bunda PAUD Jember, Dra Hj Kasih Fajarini, dan Ketua Umum Himpaudi Jember, Rifdatul Alfiyah S.Pd. M.Pd, serta Kepala OPD terkait, itu bupati juga mengatakan, bahwa Himpaudi merupakan gerbang utama bagi kemashlatan umat. ‘’Terutama dalam mendidik akhlakul karimah anak mulai dari usia dini,’’ sahutnya

Karena itu, tuturnya, dibutuhkan perhatian   khusus agar keberadaan Himpaudi dan orang-orang yang ada di dalamnya bisa lebih optimal dalam menjalankan tugasnya. Orientasi Kepemimpinan Himpaudi yang berlangsung di Aula PB Sudirman, Pemkab Jember, selain diikuti tidak kurang dari 550 peserta.

BACA JUGA:Perjuangkan 11 ribu Pegawai Non ASN, Bupati Jember Komitmen Tak PHK

BACA JUGA:Lomba Senam Jantung Sehat, Bupati Hendy Instruksikan Tiap Kecamatan Gelar Kegiatan Serupa

Acara itu juga untuk meningkatkan kompetensi pengurus melalui pembinaan motivasi dan wawasan. Kegiatan tersebut juga untuk membangun integritas etika kepemimpinan dan semangat profesionalisme pengurus.

Menurut bupati, Himpunan Tenaga Pendidik dan Kependidikan Anak Usia Dini (HIMPAUDI) sebagai wadah bagi para pendidik anak-anak usia dini, memiliki peran penting bagi upaya mempersiapkan generasi emas sebagai penerus bangsa. Karena itu keberadaannya perlu mendapat perhatian dari semua pihak, utamanya pemerintah sebagai penentu kebijakan sekaligus pemegang regulasi.

Mengenai komitmen terhadap kesejahteraan para guru Himpaudi itu, Hendy mengatakan tetap menyesuaikan dengan kemampuan anggaran APBD.

Kategori :