Lagi, TP2GP Verifikasi Letkol Moch Sroedji Pahlawan Nasional

Senin 24-06-2024,17:43 WIB
Reporter : Indra GM
Editor : Andung

Jember, Mojokerto.disway.id – Lagi, Tim Peneliti dan Pengkaji Gelar Pusat (TP2GP) melakuan verifikasi atas pengajuan gelar pahlawan nasional untuk Letkol Mochammad Sroedji. Langkah ini merupakan verifikasi lanjutan setelah pada 2016 lalu diusulkan dan juga dilakukan verifikasi serupa pada 2019 lalu.

Tim Penelilti, Pengkaji Gelar Pusat (TP2GP) yang datang ke Jember bersama cucu Letkol Moch Sroedji, Irma Devita, langsung diterima Bupati Jember, Hendy Siswanto di Pendopo Wahya Wibawagraha, Senin,  24/6/2024. Pada kesempatan itu, bupati didampingi Sekretaris Daerah Kabupaten Jember, Hadi Sasmito, Kepala Dinas Sosial Jember, Akhmad Helmi Luqman, serta Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Jember, Bobby A. Sandy,

Pada kesempatan itu Bupati Jember menegaskan, Letkol Inf Moch. Sroedji, yang pada masa perang kemerdekaan sebagai Komandan Brigade III Damarwulan, merupakan pahlawan Jember yang luar biasa. ‘’Mudah-mudahan dan segera, Letkol Mochammad Sroedji mendapatkan gelar kepahlawanan,’’ tuturnya.

Menurut bupati, Letkol Inf Moch Sroedji benar-benar seorang pejuang dan merupakan pahlawan milik Jember, Jawa Timur, dan Indonesia. ‘’Bahkan dunia mempercayai bahwa beliau betul-betul seorang pahlawan yang berjuang untuk negeri,’’ tandasnya.

BACA JUGA:Perjuangkan 11 ribu Pegawai Non ASN, Bupati Jember Komitmen Tak PHK

Dikatakan, berkat perjuangan yang dilakukan Letkol Inf Moch Sroedji, bersama para pejuang lainnya, saat ini warga Indonesia, khususnya Jember, bisa menikmati alam kemerdekaan. ‘’Kemerdekaan yang kita nikmati saat ini adalah hasil jerih payah, pengorbanan jiwa dan raganya. Insya Allah hari ini akan dilaksanakan verifikasi dari TP2GP, dan semoga hasil verifikasinya segera merekomendasikan gelar pahlawan untuk Letkol Moch Sroedji,’’ jelasnya.

Kepada masyarakat Jember, bupati mohon dukungan dan doanya sehingga gelar pahlawan nasional bisa segera disandangkan kepada Letkol Moch Sroedji. ‘’Semoga ini segera disetujui. Dengan demikian, Letkol Inf Mochammad Sroedji segera mendapatkan gelar pahlawan nasional,’’ tambahnya.

Di lain pihak, cucu Letkol Moch Sroedji, Irma Devita, yang turut mendampingi TP2GB dalam melakukan verifikasi pengajuan gelar pahlawan nasional bagi Letkol Moch Sroedji, menyatakan, pihaknya memiliki dokumen yang dapat membuktikan bahwa Letkol. Inf. Moch Sroedji benar-benar pahlawan Jember.

Salah satunya, melalui arsip militer Belanda. ‘’Kami menemukan sejarah perjuangan Letkol. Inf. Mochammad Sroedji,’’ ungkapnya.

BACA JUGA:Bupati Jember Komitmen Sejahterakan Guru Paud

Tak hanya itu, Irma juga mengaku memiliki data yang berisi tanda tangan Letkol Inf Moch Sroedji saat peristiwa Linggarjati atas pembagian wilayah Renville. Selain itu, data primer lain juga telah tersedia.

‘’Salah satunya, tulisan woro-woro saat almarhum Letkol. Inf. Moch. Sroedji dipertontonkan di alun-alun,’’ terangnya.

Seperti diketahui, usulan Letkol Moch Sroedji sebagai pahlawan nasional pada tahun 2016 silam, sudah pernah ditindaklanjuti oleh TP2GP pada tahun 2019.

TP2GP yang terdiri dari Kepala Pusjarah TNI, staf Kementrian Sosial Republik Indonesia, staf Dinas Sosial Provinsi Jawa Timur, staf Dinas Sosial Kabupaten Jember serta Tim Liputan Perpustakaan Nasional, melakukan verifikasi lapangan atas data pengusulan Letkol Moch Sroedji yang sudah diajukan ke pusat. Verifikasi ini dimaksudkan untuk menguji kebenaran data perjuangan Letkol Moch Sroedji yang sudah disampaikan kepada TP2GB. Mulai dari sebelum hingga masa kemerdekaan.

BACA JUGA:Misterius, 2 Makam Pejuang yang di Bekas Kantor Kecamatan Tanggul

Saat verifikasi pada 2019 lalu, salah satu anggota TP2GB dari Pusat Sejarah TNI (Pusjarah TNI), Brigjen TNI Prantara Santosa, S.Sos. M.Si. M.Tr.(Han), pada saat itu, tepatnya Selasa, 23/7/2019, menyatakan, Letkol Moch Sroedji layak menjadi pahlawan nasional.

Kategori :