Sekdaprov Adhy Apresiasi Sinergi TNI dan Pemerintah Wujudkan Ketahanan Pangan

Kamis 02-11-2023,07:28 WIB
Reporter : Eno
Editor : W SATRIA H

“Kami pastikan juga semua petani, gapoktan, baik di desa maupun di lahan hutan sosial mendapatkan kesempatan yang sama untuk mengakses pupuk subsidi,” imbuhnya. 

Sementara itu, Pangdam V / Brawijaya Mayjen TNI Farid Makruf menyampaikan komitmennya untuk mendukung penuh program-program ketahanan pangan yang dilakukan oleh Pemprov Jatim maupun Pemkab Ngawi dalam rangka meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

“Kami juga telah memerintahkan Danrem dan Dandim hingga para Babinsa untuk melakukan pendampingan terhadap para petani agar upaya ketahanan pangan Jatim bisa berjalan dengan baik,” ujarnya. 

Di sisi lain, Bupati Ngawi Ony Anwar Harsono berterima kasih atas dukungan dari TNI dan Pemprov Jatim terhadap para petani di Kabupaten Ngawi. Sehingga produktivitas pertanian di Ngawi tetap berjalan lancar. 

“Alhamdulillah saat ini rata-rata Indeks Pertanian di Kabupaten Ngawi sudah mencapai 2,88 kemudian produktivitas padi di Kabupaten Ngawi mencapai kurang lebih 920 ribu ton per tahun,” jelasnya. 

Di tengah kekeringan yang diakibatkan El Nino, Bupati Ony menyampaikan bahwa saat ini di wilayahnya telah menggunakan pengairan yang berasal dari sumur-sumur di areal persawahan. Air dari sumur tersebut dipompa menggunakan pompa listrik untuk mengairi sawah. 

“Dengan demikian, para petani tak perlu bingung ketika debit air di sungai mengecil akibat musim kering. Mereka tetap bisa mengairi sawah dan siklus tanam-panen tidak terganggu,” pungkasnya. (*)

Kategori :