Jelang Puasa Ramadhan, Stok Darah PMI Kota Mojokerto Aman
Jemput bola, upaya PMI Kota Mojokerto mejaga ketersedian stok darah.-Foto : Dok PMI Kota Mojokerto-
Mojokerto, Mojokerto.disway.id - Jelang puasa Ramadhan, stok kebutuhan darah di PMI Kota Mojokerto aman.
Humas PMI Kota Mojokerto, Dimas Hariadi mengatakan, ketersediaan darah di PMI Kota Mojokerto mencapai 471 kantong darah.
"Stok tersebut cukup untuk persiapan masuk bulan puasa," ucapnya kepada Disway Mojokerto, Minggu (25/2/2024).
Dimas menjelaskan, bulan Februari tidak ada peningkatan permintaan signifikan dari pihak rumah sakit. Berbeda padan bulan Januari ada kenaikan permintaan darah dari rumah sakit.
"Pada bulan Januari biasanya 1500 kantong perbulan permintaan dari rumah sakit, namun kemarin ada 1900 permintaan kantong darah,” bebernya.
Dalam sehari, PMI Kota Mojokerto biasanya mengeluarkan 55 kantong darah.
"PMI Kota Mojokerto tidak hanya melayani Kota Mojokerto saja namun Kabupaten Mojokerto juga luar daerah Mojokerto seperti Jombang, dan Gresik," tambahnya.
Hingga kini per 25 Februari 2024 total stok darah sebanyak 471 kantong. Jumlah tersebut terdiri dari semua golongan darah, seperti golongan A, B, O, dan juga AB.
Adapun rinciannya berdasarkan jenis golongan darah sebagai berikut, golongan darah O berjumlah 165 stok darah, golongan darah A berjumlah 113, golongan darah B tersedia 143, sedangkan golongan darah AB berjumlah 50. (*)
Sumber: