banner hari pahlawan 2024 TJiwi Kimia

GOR A Yani Mojokerto Menjadi Fasilitas Olah Raga yang Makin Seksi dan Diminati warga Kota

GOR A Yani Mojokerto Menjadi Fasilitas Olah Raga yang Makin Seksi dan Diminati warga Kota

GOR A Yani Kota Mojokerto berubah menjadi fasilitas olah raga yang instagramable-Foto : Elsa Fifajanti-

Mojokerto, mojokerto.disway.id - Fasilitas Olah Raga GOR A Yani Kota Mojokerto, menjadi fasilitas favorit yang paling banyak digunakan warga Mojokerto untuk berolah raga.

Hampir tiap hari, pagi maupun sore lintasan GOR A Yani selalu dipenuhi mereka yang jogging, maupun sekadar jalan melintasi track. 

Masyarakat yang datang ke GOR A Yani bukan hanya warga Kota Mojokerto, namun masyarakat di sekitar Kota, misalnya warga dari Lespadangan, Gedeg, Jetis, bahkan dari Kecamatan Pacet dan Trawas. Mereka menyatakan jogging dan jalan cepat di lintasan GOR A Yani menggunggah semangat mereka.

''Seolah-olah kita sedang melintasi GOR besar macam Senayan, Jakarta,'' tutur Indra warga Surodinawan Kota Mojokerto, menjawab Disway (24/5).


Mas Pj Wali Kota saat jogging di gelora A Yani Mojokerto-Foto : Dinas Kominfo Kota Mojokerto-

Berduyun-duyunnya warga datang ke GOR A Yani Mojokerto, menjadi salah satu indikator kesadaran warga untuk terus berolah raga.

Selain itu juga tak lepas dari kepedulian Pemkot Mojokerto untuk merevitalisasi GOR A Yani Mojokerto menjadi sarana olah raga kekinian yang bersih serta instagramable.

Dan ini terbukti, beberapa kelompok remaja dan ibu-ibu yang sengaja berolah raga sembari berfoto bersama kelompoknya maupun berfoto sendirian.

BACA JUGA:GOR A Yani, Fasilitas Olah Raga Masyarakat yang Instagramable

BACA JUGA:Merasa Dirugikan Wasit, Official Tim Cabor Sepak Bola Kabupaten Mojokerto Layangkan Surat Protes

Fasilitas  lintasan lari yang ada di GOR A Yani, seringkali juga dimanfaatkan bagi mereka yang akan mengikuti seleksi sekolah kedinasan maupun masuk ke sekolah milter untuk berlatif fisik, sebelum mengikuti seleksi yang sesungguhnya. 

Seperti tampak di beberapa hari lalu, Pj Wali Kota Mojokerto M Ali Kuncoro yang tengah berlari sore bersama sang putra. Mas Pj, biasa disapa demikian, tampak membawa alat pengukur kecepatan lari  (stopwatch). ''Saya tengah melatih anak saya, menyiapkan fisiknya agar bisa lolos ke sekolah kedinasan nantinya,'' tutur mas PJ yang juga ikut berlari sore itu.


lintasan olah raga di Gelora A Yani Mojokerto-Foto : Elsa Fifajanti-

Banyaknya masyarakat yang datang ke GOR A Yani seharusnya juga dibarengi penyediaan fasilitas seperto toilet yang bersih serta penjagaan lingkungan GOR agar tak dipenuhi sampah.

Sumber:

b