Jember, Diswaymojokerto.id – Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Jember menggelar operasi pasar di Pasar Mangli, Kaliwates, Rabu, 19 November 2025. Operasi pasar dilakukan untuk menjaga stabilitas pasokan dan harga barang pokok kebutuhan masyarakat.
Kepala Disperidag Kabupaten Jember, Zamroni, mengatakan, oprasi pasar di Mangli, Kecamatan Kaliwates dilakukan sebagai salah satu langkah untuk memenuhi kebutuhan dan stabilitas harga kebutuhan pokok masyarakat. ‘’Agar harga kebutuhan pokok masyarakat tetap stabil dan tidak terjadi kelangkaan komoditas,’’ katanya.
Operasi pasar di wilayah Mangli, Kecamatan Kaliwates, langsung dipantau staf Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Jember, termasuk staf Koordinator Pasar Mangli. Kegiatan yang masuk program prioritas Pemerintah Kabupaten Jember tersebut memastikan masyarakat dapat memperoleh bahan pokok dengan harga terjangkau, termasuk di pasar-pasar rakyat yang menjadi pusat kegiatan ekonomi warga.
Berbagai komoditas yang disediakan antara lain, beras, minyak goreng gula pasir, air mineral, garam, tepung terigu, serta kebutuhan pokok lainnya. Harga minyak goreng di operasi pasar sebesar Rp 15.500 per liter. Sedangkan beras SPHP Bulog di harga Rp 58.000 per 5kg.
BACA JUGA:International Jember Marching Carnival 2025 Perkuat Jember sebagai Kota Karnaval
BACA JUGA:Ciptakan Generasi Emas, Pemkab Jember Ajak Ratusan Pelajar SMA Perangi Pernikahan Dini dan Stunting
‘’Seluruh barang di operasi pasar dijual dengan harga lebih rendah dari harga pasar umum, sehingga dapat membantu meringankan beban masyarakat,’’ tambahnya.
Operasi pasar yang digagas Pemerintah Kabupaten Jember melalui Disperindag Kabupaten Jember tersebut bekerja sama dengan Bulog, PT Rajawali Nusindo, CV. Mandiri Jember, dan berapa distributor lainnya, sesuai kebutuhan dan kertersediaan barang sesuai harga yang ditentukan. Operasi pasar di wilayah Kabupaten Jember dilakukan setiap hari sejak Agustus hingga November 2025 di berbagai pasar rakyat di Kabupaten Jember.
Di wilayah Mangli, operasi pasar dilakukan di Pasar Mangli, salah satu pasar rakyat strategis di Kabupaten Jember. Disebtukan, lokasi operasi pasar akan berpindah sesuai jadwal ke pasar-pasar rakyat lain agar manfaatnya dirasakan masyarakat di seluruh wilayah.
Disebutkan juga, operasi pasar yang dilakukan merata di wilayah Kabupaten Jember tersebut sebagai bagian dari pengendalian inflasi daerah. ‘’Pemerintah berupaya mencegah lonjakan harga, memastikan ketersediaan barang pokok, serta menjaga daya beli masyarakat,’’ sahutnya.
BACA JUGA:Kominfo Jatim Ajak Kelompok Tani Jember Cerdas Digital (CERDIG) dan Manfaatkan AI Penanaman Presisi
Zamroni juga menuturkan, pperasi pasar diharapkan bisa menjaga harga barang pokok di wilayah Kabupaten Jember tetap stabil. ‘’Meski terjadi fluktuasi pasokan, ketersediaan bahan pokok terjamin di seluruh pasar rakyat,’’ sahutnya.
Disebutkan, dengan operasi pasar, masyarakat lebih mudah mendapatkan barang dengan harga terjangkau, sehingga beban biaya hidup dapat berkurang. ‘’Ini salah satu komitmen Pemerintah Kabupaten Jember dalam menghadapi tantangan ekonomi dan menjaga kesejahteraan masyarakat,’’ pungkasnya.