banner hari pahlawan 2024 TJiwi Kimia

Ratusan Massa dari Berbagai Aliansi Gelar Aksi Bela Palestina di Tugu Pahlawan Surabaya

Ratusan Massa dari Berbagai Aliansi Gelar Aksi Bela Palestina di Tugu Pahlawan Surabaya

Massa saat menyalakan lilin saat menggelar Aksi Bela Palestina di Tugu Pahlawan Kota Surabaya-Fio Atmaja-

Surabaya, mojokerto.disway.id - Ratusan massa dari  aliansi baik dari organisasi, maupun komunitas menggelar Aksi Bela Palestina di sisi timur Monumen Tugu Pahlawan, Kota Surabaya, Sabtu (18/11/2023) malam.

Dalam aksi tersebut, ratusan orang menyalakan lilin, membawa bendera Palestina, berorasi, berdoa, dan sholawat dipimpin dari simpul Maiyah Paseban Majapahit, mengumpulkan donasi serta membacakan puisi tentang Palestina.

"Aksi kali ini tak hanya diikuti unat muslim saja, tapi juga sejumlah agama dari Kota Surabaya bersatu dan melebur dalam lingkaran," ucap Korlap aksi bela Palestina, Andika Hendrawanto kepada wartawan, Sabtu (18/11/2023).

Andika menjelaskan bahwa alasan pemelihan tempat di Tugu Pahlawan ini karena bertepatan dengan momen 10 November karena bagaimanapun kemerdekaan bangsa ini bisa tercapai berkat dukungan bangsa Palestina.

"Aksi kali ini benar - benar kemanusiaan, dan tidak mengatasnamakan agama," terang Andika juga salah satu ketua Bidang Hukum SP KEP SPSI Jawa Timur tersebut.


Aksi Bela Palestina di Tugu Pahlawan tak hanya diikuti umat muslim, melainkan lintas agama-Fio Atmaja-

Perlu diketahui massa yang ikut dalam aksi tersebut dari aliansi serikat pekerja, simpul Maiyah Majapahit (Mojokerto) dan beberapa orang dari pengacara maupun advokat.

"Saat acara berlangsung ratusan masa tersebut mengumpulkan donasi, dan dukungan untuk Palestina,. Jika sudah terkumpul nantinya akan di sumbangkan melalui Medical Emergency Rescue Committee (Mer-C)," tambahnya.

Pihaknya sengaja memilih Mer - C karena secara fakta, kawan-kawan dari Mer-C paling intens di Gaza.

Pantau Disway Mojokerto dil okasi donasi yang terkumpul sekitar Rp 46 juta dari Aksi Bela Palestina di Tugu Pahlawan Kota Surabaya. (*)

Sumber:

b