HUT ke 79 RI Tjiwi Kimia

50 Calon Anggota DPRD Kabupaten Mojokerto Terpilih Sudah Serahkan LHKPN

50 Calon Anggota DPRD Kabupaten Mojokerto Terpilih Sudah Serahkan LHKPN

KPU Kabupaten Mojokerto menggelar rapat Pleno terbuka penetapan calon terpilih Anggota DPRD Kabupaten Mojokerto -Foto : Fio Atmaja-

Mojokerto, Mojokerto.disway.id - KPU Kabupaten Mojokerto memastikan seluruh 50 anggota DPRD Mojokerto terpilih sudah menyerahkan persyaratan Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN). 

Sesuai Pasal 52 PKPU Nomor 6 Tahun 2024, calon terpilih wajib melaporkan harta kekayaan ke instansi berwenang untuk memeriksa LHKPN paling lambat 21 hari sebelum pelantikan. 

BACA JUGA:KPU Mojokerto : Proses Pencoklitan Data Pemilih Pilkada 2024 Rampung 100 Persen

Divisi Teknis KPU Kabupaten Mojokerto, Rendy Oky Saputra mengatakan, sebelum pelantikan anggota DPRD Kabupaten Mojokerto dilaksanakan, para caleg terpilih diwajibkan menyerahkan sejumlah persyaratan untuk pelantikan. 

Salah satunya laporan LHKPN dari KPK menjaadi syarat wajib harus dipenuhi. Semua sudah menyerahkan, tidak ada yang menyerahkan surat pernyataan," ucapnya, Jukat (2/8/2024). 


Rapat pleno rekapitulasi hasil penghitungan perolehan suara dilakukan KPU Kabupaten Mojokerto-Foto : Dok KPU Kabupaten Mojokerto-

Seluruh berkas saat ini sudah diserahkan ke Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Mojokerto. Sesuai dengan ketentuan, prosesnya akan dikirim ke Gubernur Jatim melalui Bupati Mojokerto. 

"Kami KPU cuman menerima tanda terima dari LHKPN, anggota DPRD terpilih kemudian menyerahkan hasil laporan LHKPN tersebut sebagai salah satu syarat supaya dilantik sesuai PKPU," bebernya. 

BACA JUGA:Bina Atlit Sejak Usia Muda, Desa Dinoyo Dirikan SSB Dinoyo Putra

Sebanyak 50 anggota DPRD Kabupaten Mojokerto periode 2024 - 2029 terpilih tersebut telah menyerahkan LHKPN pada 26 Juli 2024, dan pada 29 Juli 2024 sudah dilaporkan pada Pemda Mojokerto, dan sekwan. 

"Untuk pelantikan anggota DRPD Kabupaten Mojokerto terpilih diperkirakan tanggal 24 Agustus 2024 kalau tidak ada perubahan," tandasnya. (*)

Sumber:

b