Usai Apel, Wali Kota Tancap Gas Rapat Staf Perdana Ajak Sukseskan Panca Cita dan Asta Cita

Wali Kota Mojokerto, Ning Ita gelar rapat staf perdana di periode kedua kepemimpinannya-Foto : Dinas Kominfo Kota Mojokerto-
Mojokerto, diswaymojokerto.id -Wali Kota Mojokerto Ika Puspitasari memimpin rapat perdana bersama Wakil Wali Kota, Sekretaris Daerah, kepala OPD, camat, dan lurah di Ruang Sabha Mandala Madya, Balai Kota Mojokerto, Senin, 3 Maret 2025
Dalam rapat tersebut, sosok yang akrab disapa Ning Ita tersebut mengajak seluruh jajarannya untuk menyukseskan misi Wali Kota dan Wakil Wali Kota Mojokerto yang tertuang dalam Panca Cita, serta misi Presiden dan Wakil Presiden RI dalam Asta Cita.
“Panca Cita dan Asta Cita Presiden Prabowo memiliki tautan kuat yang harus kita sukseskan. Saya berharap ini menjadi bagian dari quick win program 100 hari kerja yang harus kita wujudkan bersama,” tuturnya.
BACA JUGA:Ribuan Warga Doakan Kepemimpinan Gubernur dan Wakil Gubernur Jatim
Ia menambahkan bahwa ada sejumlah program prioritas yang rencananya akan dijalankan dalam 100 hari pertama kepemimpinan dirinya bersama Wakil Wali Kota, Cak Sandi.
Beberapa di antaranya adalah pemberian makan bergizi gratis, pemeriksaan kesehatan gratis, peningkatan kelas UMKM, peningkatan kunjungan wisata, serta penguatan tujuh event Mojo.
“Ini harus kita kerjakan bersama. Semua OPD harus terlibat, tidak boleh ada ego sektoral. Program ini untuk kepentingan seluruh warga Kota Mojokerto,” tegasnya.
Dalam rapat perdana hadir juga Wakil Wali Kota, Cak Sandi dan Sekda Kota Mojokerto Gaguk Tri Pasetyo-Foto : Dinas Kominfo Kota Mojokerto-
Sebagai informasi, Panca Cita merupakan misi Wali Kota dan Wakil Wali Kota Mojokerto periode 2025-2030 Ning Ita - Cak Sandi yang mencakup lima aspek utama.
Diantaranya peningkatan kualitas sumber daya manusia, penguatan ketahanan sosial dan budaya, pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan, integrasi tata kelola pemerintahan, serta pembangunan infrastruktur dan lingkungan yang berorientasi pada keberlanjutan.
Sementara itu, Asta Cita yang diusung Presiden Prabowo dan Wakil Presiden Gibran mencakup delapan program prioritas nasional yang berfokus pada kesejahteraan rakyat, pembangunan ekonomi, serta kemajuan teknologi dan infrastruktur.
Melalui sinergi antara visi-misi nasional dan daerah ini, Ning Ita optimistis bahwa Kota Mojokerto dapat semakin maju dan sejahtera dalam periode kedua kepemimpinannya.
Sumber: