Mojokerto, mojokerto.disway.id - Sebanyak 760 pelajar tingkat SMA/SMK se-Jawa Timur mengikuti Kompetisi Inovasi Peraturan (KIP) Baris-barisan Kreasi Praja Wibawa Cup 2023.
Kompetisi digelar di Gedung Olahraga Gajamada Kecamatan Mojosari, Kabupaten Mojokerto ini digelar dalam rangka Sosialisasi Ketentuan Perundang-undangan di Bidang Cukai Tahun 2023.
"Dalam sosialisasi tersebut melibatkan para pelajar tingkat SMA-SMK. Sosialisasi dikemas dalam sebuah kegiatan bertajuk Kompetisi Inovasi Peraturan Baris-barisan Kreasi Praja Wibawa Cup 2023," kata Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Provinsi Jawa Timur, Muhammad Hadi Wawan Guntoro, Senin (18/12/2023).
Hadi menjelaskan bahwa kompetisi tersebut merupakan salah satu bentuk dari komitmen Pemerintah Provinsi Jawa Timur untuk bersama-sama mengempur peredaran rokok ilegal ke masyarakat dan mengajak peran serta generasi muda, sehingga generasi muda bisa menyalurkan keterampilan dan hobby melalui kegiatan kreasi.
"Sambil mereka berkreatifitas, beaktifitas tapi anak-anak ini diberikan pengetahuan tentang bagaimana terkait rokok ilegal," ujarnya.
Menurutnya, usia pelajar tingkat SMA/SMK merupakan usia ingin tahu semua hal.
"Diusia mereka juga sudah mulai mencoba untuk merokok sehingga pihaknya bersama Kantor Bea Cukai Wilayah Jatim I mengedukasi para peserta tersebut," katanya.
760 Pelajar Tingkat SMA/SMK se - Jatim Ikuti Kompetisi Baris-barisan Kreasi Praja Wibawa Cup 2023
Senin 18-12-2023,13:11 WIB
Editor : Syahrul
Kategori :