banner hari pahlawan 2024 TJiwi Kimia

Debat Perdana Pilkada Mojokerto 2024 Digelar Malam Ini, Bahas Strategi Pembangunan Daerah

Debat Perdana Pilkada Mojokerto 2024 Digelar Malam Ini, Bahas Strategi Pembangunan Daerah

Dua paslon Ikfina Fahmawati - Sa'dulloh Syarofi, dan Muhammad Al Barra - Muhammad Rizal Octavian. -Foto : Fio Atmaja-

Mojokerto, Diswaymojokerto.id - Debat perdana Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Mojokerto 2024 akan berlangsung malam ini, Senin, 14 Oktober 2024, mulai pukul 19.00 WIB. 

Debat ini mengusung tema "Strategi Pembangunan Daerah dalam Mewujudkan Kesejahteraan Masyarakat Kabupaten Mojokerto" dan akan disiarkan salah satu stasiun televisi swasta di Surabaya serta bisa disaksikan secara langsung melalui live streaming di kanal YouTube KPU Kabupaten Mojokerto.

Dua pasangan calon (paslon) yang akan mengikuti debat tersebut adalah Ikfina Fahmawati - Sa'dulloh Syarofi, pasangan nomor urut 1, dan Muhammad Al Barra - Muhammad Rizal Octavian, pasangan nomor urut 2. 

Divisi Sosialisasi Pendidikan, Pemilih, Partisipasi Masyarakat, dan SDM KPU Mojokerto, Muslim Bukhori menjelaskan, debat ini merupakan yang pertama dari tiga jadwal yang telah direncanakan. 


Pasangan calon Ikfina Fahmawati - Sa’dulloh Syarofi mendapatkan nomor urut 1, sementara Muhammad Al Barra - Muhammad Rizal Octavian nomor urut 2. -Foto : Fio Atmaja-

"Debat pertama ini akan disiarkan di televisi swasta, sedangkan debat kedua diperkirakan pada 2 November 2024, dan debat ketiga pada 18 November 2024, namun jadwal kedua dan ketiga masih akan dirapatkan lagi," terangnya. 

Muslim menambahkan, ada enam tema besar yang telah disosialisasikan kepada para paslon. Tema itu diantaranya meningkatkan kesejahteraan masyarakat, memajukan daerah, meningkatkan pelayanan kepada masyarakat, menyelesaikan persoalan daerah, menyerasikan pelaksanaan pembangunan daerah, dan memperkokoh Negara Kesatuan Republik Indonesia dan Kebangsaan. 

BACA JUGA:134 Anggota Komunitas Golongan Pemukul Diamankan di Mojokerto, Diduga Gangster

BACA JUGA:Mas Pj bersama KPU dan Bawaslu Kompak Kampanyekan Hajar Serangan Fajar, Jangan Pilih Karena Uang

“Keenam tema tersebut akan digabung menjadi tiga tema besar yang akan dibahas selama tiga sesi debat. Tema debat pertama sudah dirumuskan, sedangkan untuk debat kedua dan ketiga temannya nanti akan kami rapatkan lagi,” ujarnya. 


KPU Kabupaten Mojokerto saat menggelar rapat pleno terbuka pengundian nomor urut pasangan calon bupati dan wakil bupati Mojokerto 2024. -Fio Atmaja-

Debat ini juga akan melibatkan panelis dari kalangan akademisi dan profesional, yang akan diumumkan saat acara debat dimulai. 

Pelaksanaan debat pasangan calon bupati dan wakil bupati Mojokerto sendiri mengacu pada Pasal 19 ayat (1) Peraturan KPU Nomor 13 Tahun 2024, yang mengharuskan debat dilakukan sebanyak tiga kali.

Sebagai informasi, Pilkada Kabupaten Mojokerto 2024 diikuti paslon nomor urut 1, Ikfina Fahmawati - Sa'dulloh Syarofi, dan paslon nomor urut 2 Muhammad Al Barra - Muhammad Rizal Octavian.

Sumber:

b