Mobil Suzuki Ertiga Ditemukan Masuk Jurang di Pacet Mojokerto, Identitas TNI AL Ditemukan di Lokasi
![Mobil Suzuki Ertiga Ditemukan Masuk Jurang di Pacet Mojokerto, Identitas TNI AL Ditemukan di Lokasi](https://mojokerto.disway.id/upload/33b345bc9d4abd9ba15dc7c2c3f4e40a.jpg)
Polisi mengecek mobil Suzuki Ertiga yang ditemukan di jurang Jalan Raya Sendi Pacet-Canggar, Kabupaten Mojokerto-Foto : Istimewa-
Mojokerto, Diswaymojokerto.id - Sebuah mobil Suzuki Ertiga nopol B 1572 HFP ditemukan di dalam jurang sedalam 50 meter di Jalan Raya Sendi Pacet - Cangar Batu, kawasan Hutan Tahura R Soerjo, Pacet, Mojokerto pada Jumat, 7 Februari 2025.
Saat ditemukan, mobil tersebut dalam keadaan kosong, namun terdapat identitas seorang anggota TNI AL di dalamnya.
Penemuan mobil Suzuki Ertiga nopol B 1572 RFP warna putih tersebut ditemukan oleh pengendara saat melintas di jalur tersebut sekira pukul 14.30 WIB.
Temuan tersebut langsung dilaporkan ke Petugas Keamanan Tahura Raden Soerjo yang diteruskan ke Polsek Pacet. Petugas kemudian melakukan pengecekan di lokasi.
Saat petugas melakukan pengecekan, tidak ada pengemudi maupun penumpang di dalam mobil meskipun mobil ditemukan dalam keadaan mesin menyala. Petugas menemukan sejumlah barang bukti di dalam mobil yang diduga merupakan milik dari pemilik mobil tersebut.
"Ada warga laporan, ada mobil masuk jurang. Saat di cek tidak ada orang tapi ditemukan barang-barang di dalam mobil. Ada tas, baju seragam TNI AL, HP, dompet lengkap dengan identitasnya. Mobil kondisi nyungsep ke dalam jurang, mobil kemudian dievakuasi," ungkap salah satu relawan enggan disebutkan namanya, Sabtu, 8 Februari 2025.
Mobil Suzuki Ertiga Ditemukan Masuk Jurang di Pacet Mojokerto-Foto : Istimewa-
Dari hasil pemeriksaan, petugas menemukan barang-barang yang diduga milik pengemudi, di antaranya pakaian dinas TNI AL, KTP dan SIM, dompet, tas, dan ponsel.
Identitas yang ditemukan dilokasi ada nama anggota TNI AL bernama Koptu Mustain warga Desa Ental Sewu, Kecamatan Buduran, Kabupaten Sidoarjo yang berninas di Satlinlamil Surabaya,
Petugas sempat melakukan pencarian pengemudi di sekitar lokasi, namun keberadaannya belum diketahui.
BACA JUGA:Sejumlah Anak Punk Terjaring Satpol PP Mojokerto, Kebanyakan dari Luar Kota
BACA JUGA:Diduga Korsleting Listrik, Rumah di Blooto Kota Mojokerto Terbakar
Hingga berita ini diterbitkan, belum ada keterangan resmi dari pihak kepolisian terkait penemuan Suzuki Ertiga putih di jurang kawasan Gajah Mungkur, Taman Hutan Raya (Tahura) Raden Soerjo, Desa Pacet, Kecamatan Pacet, Kabupaten Mojokerto.
Sumber: