Pemkab Mojokerto Jalin Sinergi dengan Muslimat NU, Perkuat Fondasi Keagamaan dan Pemberdayaan Ekonomi.

Bupati Mojokerto Muhammad Al Bara menerima silaturahmi jajaran pengurus Muslimat NU Kabupaten Mojokerto-Foto : Dinas Kominfo Kabupaten Mojokerto-
Mojokerto, diswaymojokerto.id - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Mojokerto bersama Pengurus Cabang (PC) Muslimat Nahdlatul Ulama (NU) mempererat kolaborasi untuk memperkuat fondasi sosial, pendidikan, keagamaan hingga pemberdayaan ekonomi masyarakat di bumi Majapahit.
Hal ini terlihat dalam pertemuan silaturahmi antara Bupati Mojokerto, Muhammad Al Barra atau Gus Barra, dan PC Muslimat NU Kabupaten Mojokerto, di rumah dinas Bupati pada Minggu, 23 Maret 2025.
Dalam pertemuan tersebut, Bupati Al Barra menegaskan pentingnya kerja sama yang harmonis antara pemerintah daerah dan organisasi masyarakat seperti Muslimat NU.
Ia menyampaikan apresiasinya atas kontribusi Muslimat NU yang tidak hanya berfokus pada kegiatan keagamaan, tetapi juga program sosial dan pemberdayaan.
"Sinergi yang baik antara pemerintah dan Muslimat NU akan menciptakan perubahan yang nyata bagi masyarakat. Kami mendukung penuh setiap kegiatan yang memiliki dampak sosial dan keagamaan yang positif," ujar Gus Barra.
Sebagai bentuk dukungan konkret, Bupati Al Barra menawarkan fasilitas pendopo kabupaten untuk digunakan Muslimat NU dalam melaksanakan kegiatan-kegiatannya.
Bupati Mojokerto Muhammad Al Barra bersama Istri Hanna Al Barra berfoto bersama jajaran Muslimat PC NU Kabupaten Mojokerto-Foto : Dinas Kominfo Kabupaten Mojokerto-
Ia juga berharap kerjasama ini dapat melahirkan program-program inovatif yang selaras dengan visi pembangunan daerah.
"Saya kira kegiatan yang dilaksanakan Muslimat punya dampak yang sangat luar biasa untuk sosial keagamaan kita, apalagi kalau ada kegiatan keagamaan contohnya kubro'an, dan saya melihat yang datang sangat luar biasa banyak," imbuhnya.
BACA JUGA:Jelang Mudik Lebaran, Perlintasan Liar di Mojoanyar Mojokerto Ditutup
BACA JUGA:Disnaker Mojokerto Buka Posko Pengaduan THR
Sementara itu, Ketua PC Muslimat NU Kabupaten Mojokerto, Aslikhatul Mahmudah, menyambut baik komitmen pemerintah daerah dalam membangun sinergitas dengan organisasinya.
"Kami sangat mengapresiasi dukungan dari Bapak Bupati. Dengan adanya sinergi ini, kami yakin dapat memberikan manfaat yang lebih besar bagi masyarakat, terutama melalui bidang kesehatan, pemberdayaan ekonomi, dan pendidikan," ungkapnya.
Pengurus Muslimat NU berdialog dengan Bupati Mojokerto Al Barra-Foto : Dinas Kominfo Kabupaten Mojokerto-
Sumber: