banner hari pahlawan 2024 TJiwi Kimia

Wisata Alas Veenuz, Tempat Berkemah di Tengah Hutan Pinus dengan Pemandangan Gunung Welirang

Wisata Alas Veenuz, Tempat Berkemah di Tengah Hutan Pinus dengan Pemandangan Gunung Welirang

Wisata Alas Veenuz Trawas, sensasi camp ditengah hutan pinus.-Fio Atmaja-

Mojokerto, Disway.id - Kabupaten Mojokerto memiliki daya tarik potensi wisata alam sangat menarik untuk dinikmati bersama keluarga ataupun teman. Di antara opsi menarik tersebut, terdapat sebuah tempat berkemah baru dikenal dengan nama Wisata Alas Veenuz. Tempat ini memberikan alternatif beda melepaskan kepenatan setelah menghadapi aktivitas selama sepekan.

Diperlukan waktu sekitar 30 menit perjalanan dari pusat Kota Mojokerto untuk mencapai Wisata Alas Veenuz. Lokasinya berada kawasan pinus yang terletak di tepi Jalan Raya Trawas – Mojosari, Trawas, Kabupaten Mojokerto.

Jarak sangat dekat membuat destinasi wisata ini mudah dikenali. Selain kemudahan akses, keindahan alam dipamerkan tempat ini juga menarik dan memikat perhatian dengan pesonanya tak kalah memukau.

Tarif masuk ke Wisata Alas Veenuz juga sangat ramah di kantong, hanya sebesar Rp 20 ribu bagi para pengunjung yang ingin menikmati piknik santai.

Pengunjung berniat menghabiskan waktu dengan berkemah, akan dikenakan tarif sebesar Rp 30 ribu. Jika pengunjung memerlukan penyewaan tenda, harga variatif mulai dari Rp 20 ribu hingga Rp 100 ribu.

Pengelola Wisata Alas Veenuz, Achmad Abdul Ghofur, menjelaskan bahwa Alas Veenuz di Trawas telah menjadi tujuan favorit wisatawan, meski baru dibuka pada bulan Mei 2022.

Meskipun telah beroperasi selama setahun, tempat ini berhasil menjadi daya tarik wisata dari berbagai daerah. Bahkan, saat ini telah ditambahkan fasilitas baru berupa area bermain (playground) khusus bagi anak-anak.

“Untuk masuk area playground, pengunjung hanya perlu membayar tarif sebesar Rp 10 ribu, itu sudah termasuk bonus susu. Namun, bukan hanya itu, salah satu daya tarik utama dari tempat wisata ini lokasinya terletak di tengah hutan pinus,” ucapnya.

Kawasan perkemahan yang tersedia memiliki luas sangat besar, sehingga para pengunjung tidak perlu khawatir tentang kekurangan tempat. Udara sejuk menyelimuti kawasan perkemahan ini menciptakan suasana menenangkan, ideal untuk momen bersama keluarga maupun teman.

Pesona embun pagi melingkupi sekeliling dan kabut muncul menjelang senja, semakin diperkaya oleh udara sejuk yang seringkali diidamkan oleh para pengunjung saat datang ke tempat ini.

Ghofur menambahkan, Wisata Alas Veenuz memiliki berbagai fasilitas perlengkapan camping yang bisa disewa, sehingga pengunjung tidak perlu repot membawa perlengkapan sendiri dari rumah.

Fasilitas tersedia di tempat ini pun sangat komprehensif, termasuk fasilitas toilet, pasokan air melimpah, sambungan listrik, dan bahkan akses Wi-Fi.

“Alas Veenuz juga menyediakan berbagai macam alat masak dengan tarif mulai dari Rp 10 ribu hingga Rp 22 ribu,” imbuhnya.

Bagi para pengunjung hendak merencanakan melakukan kegiatan berkemah di lokasi ini, disarankan melakukan pemesanan terlebih dahulu. Hal ini penting, mengingat tempat ini seringkali menjadi tujuan bagi banyak rombongan ingin merasakan pengalaman berkemah di sini.

Wisata Alas Veenuz menyediakan berbagai opsi menarik sebagai lokasi camping ground. Di dalam area ini, terdapat banyak titik bisa dipilih para pengunjung untuk mendirikan tenda.

Salah satu area paling diminati para pengunjung untuk beraktivitas berkemah yakni, di ujung bagian bawah. Dititik ini, para pengunjung bisa menikmati pemandangan Gunung Welirang yang menakjubkan.

Tidak hanya itu, di sekitar area camping ground terdapat berbagai fasilitas lain dapat dinikmati, seperti musala memiliki ruangan cukup luas, warung makan, serta enam bilik toilet. Secara keseluruhan, semua kebutuhan dasar para pengunjung telah terpenuhi dengan baik.

Selain itu, tersedia juga fasilitas tempat parkir sangat luas, dengan biaya sebesar Rp 3 ribu untuk sepeda motor dan Rp 5 ribu untuk mobil.

Sumber:

b