Jalan jalan cuan bersama Dahlan Iskan

Sungai di Pungging Mojokerto Mendadak Dipenuhi Busa Putih

Sungai di Pungging Mojokerto Mendadak Dipenuhi Busa Putih

Sungai di Dusun/Desa Balongmasin, Pungging, Mojokerto dipenuhi busa putih mirop salju.-Foto : Fio Atmaja-

Mojokerto, Diswaymojokerto.id - Aliran Sungai Sumber Pasinan yang berada di Dusun/Desa Balongmasin, Kecamatan Pungging, Kabupaten Mojokerto, mendadak dipenuhi gumpalan busa putih pada Minggu, 26 Oktober 2025 pagi. 

Fenomena tersebut terlihat tepat di bawah dam dan jembatan sekitar pukul 05.00 WIB, sehingga bagian sungai tampak seperti lautan salju. Pantauan Disway Mojokerto dilokasi pada siang hari tumpukan busa tersebut masih belum hilang. 

Tumpukan busa berwarna putih itu menggumpal dan menumpuk di aliran sungai, bahkan terlihat jelas dari atas jembatan. Busa tersebut tersangkut pada tumpukan sampah di sungai. Saat angin bertiup kencang, busa beterbangan ke atas permukaan dan menyebar ke sekitar area sungai.


Busa tampak jelas memenuhi sungai-Foto : Fio Atmaja-

Dari pantauan di lokasi, kondisi air sungai di bagian barat dam tampak keruh, berwarna kecokelatan hingga kehitaman, berbeda dengan area yang dipenuhi busa di bawah jembatan.

Salah satu warga setempat, Anjas mengatakan, fenomena busa di sungai tersebut pertama kali diketahui saat Subuh.

"Sumber busanya kurang tahu dari mana, tapi sejauh ini fenomena tersebut sudah terjadi dua kali," ujarnya.

BACA JUGA:GP Ansor Mojokerto Apresiasi Sikap Tanggung Jawab Moral Chairul Tanjung Sowan ke Lirboyo

BACA JUGA:Black Cafe, Kafe Outdoor yang Tawarkan View Danau Cantik di Kota Mojokerto

Menurutnya, tumpukan busa kali ini cukup tebal, bahkan diperkirakan mencapai ketinggian sekitar dua meter. Aliran Sungai Sumber Pasinan sendiri mengalir dari kawasan Trawas, melewati Desa Balongmasin, dan bermuara ke Sungai Sadar.


Busa yang memenuhi sungai terlihat jelas dari atas jembatan-Foto : Fio Atmaja-

"Sejauh ini warga belum ada yang terdampak, tapi sumber busanya belum diketahui. Saran saya ya jangan buang limbah ke sungai. Fenomena ini biasanya muncul kalau air besar atau saat curah hujan tinggi," tambahnya.

 

Sumber:

b