Jalan jalan cuan bersama Dahlan Iskan

Terekam Kamera, Pembuangan Limbah B3 di Perumahan Trowulan Mojokerto, Warga Minta DLH Turun Tangan

Terekam Kamera, Pembuangan Limbah B3 di Perumahan Trowulan Mojokerto, Warga Minta DLH Turun Tangan

Truk pembuang limbah terekam ponsel milik warga di Trowulan-Foto : Istimewa-

Mojokerto, Diswaymojokerto.id - Warga Perumahan Jambu Indah Residence, Desa Jambuwok, Kecamatan Trowulan, Kabupaten Mojokerto digegerkan oleh temuan tumpukan material diduga limbah B3 di lahan kosong kawasan perumahan. 

Aksi pembuangan limbah tersebut bahkan terekam kamera ponsel warga, menunjukkan dua truk memasuki area perumahan saat hujan pada Rabu, 5 November 2025 sekitar pukul 15.00 WIB.

Temuan ini menambah daftar kasus serupa dalam sepekan terakhir. Sebelumnya, dugaan limbah B3 juga ditemukan di Desa Bangun, Kecamatan Pungging.

Salah satu warga sekitar, Sena Sangga Renata mengatakan, warga baru menyadari dugaan limbah tersebut pada pagi harinya ketika bau menyengat tercium dari arah lahan kavling.


Limbah B3 yang dibuang sembarangan meresahkan warga-Foto : Istimewa-

“Ada warga yang sempat merekam video truk masuk ke perumahan. Paginya dicek ternyata ada dugaan limbah B3 yang dibuang. Pemilik kavling juga kaget karena tidak ada izin,” ujarnya, Minggu, 9 November 2025. 

Karena dianggap membahayakan dan mengeluarkan bau menyengat, warga kemudian kepada Kepala Desa Jambuwok karena khawatir limbah dapat mencemari lingkungan maupun membahayakan kesehatan. 

BACA JUGA:Tumpukan Dumping Diduga Limbah B3 Slag Aluminium Ditemukan di Pungging Mojokerto, Keluarkan Bau Menyengat

BACA JUGA:Hujan Disertai Angin Kencang Terjang Pacet Mojokerto, Sejumlah Rumah Rusak

"Kami sudah melaporkan ke pihak-pihak terkait. Kami berharap agar DLH Kabupaten Mojokerto dan Polres Mojokerto segera melakukan investigasi," ucapnya. 


Limbah B3 yang dibuang sembarangan-Foto : Istimewa-

Sementara itu, Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Mojokerto, Rachmat Suharyono, membenarkan laporan tersebut dan menyebut pihaknya sudah berkoordinasi dengan kecamatan.

BACA JUGA:‘’Waktu Itu Aku Bukan Kesurupan ’’ : Mereka yang Depresi Bawa ke Psikiater Bukan ke Dukun

“Iya benar. Senin akan kami tindaklanjuti dengan pihak-pihak terkait setelah pengecekan di Pungging. Untuk jenisnya, dugaan kami sama dengan yang di Pungging,”  tambahnya.

Sumber: