Bupati Mojokerto Tegaskan Pentingnya Perencanaan Pembangunan yang Cermat

Bupati Mojokerto Tegaskan Pentingnya Perencanaan Pembangunan yang Cermat

Bupati saat menhadiri sosialisasi pembangunan jalan dan jembatan di Puri. -Foto : dok. Diskominfo Mojokerto-

Mojokerto, mojokerto.disway.id - Bupati Mojokerto, Ikfina Fahmawati, menegaskan pentingnya perencanaan pembangunan cermat dan tepat, terutama karena anggaran pembangunan fisik di Kabupaten Mojokerto untuk tahun 2024 berjumlah Rp 340 Miliar.

“Untuk tahun 2024, khusus pembangunan fisik saja di catatan saya 340 Miliar, tidak hanya jalan, jembatan, SPAM, drainase, penanganan air limbah domestik, TPS 3R, irigasi dan juga pembangunan gedung dan hal tersebut belum PAPBD,” ujarnya saat menghadiri sosialisasi pembangunan jalan dan jembatan di Puri, Kamis (21/3).

Ikfina menilai,  pembangunan infrastruktur bertujuan untuk memenuhi kebutuhan masyarakat dan  untuk menyelesaikan masalah di tengah masyarakat.

"Karena kami ini serius, satu untuk memenuhi kebutuhan masyarakat dan yang kedua untuk menyelesaikan beberapa permasalahan, misalnya terkait dengan saluran air maupun drainase," tuturnya.

Sehingga untuk menyukseskan pembangunan infrastruktur pada tahun 2024 ini, ia mengajak para camat dan kepala desa agar ikut andil dalam proses pembangunan infrastruktur di bumi Majapahit.

"Saya minta tolong untuk anda semuanya tetap terlibat dalam proses pembangunan di Kabupaten Mojokerto, karena kita juga sudah berkomitmen untuk membangun Kabupaten Mojokerto,” cetusnya.

Sementara itu, Kepala Dinas PUPR Kabupaten Mojokerto, Rinaldi Rizal Sabirin, melaporkan  Dinas PUPR memiliki 74 paket infrastruktur di bidang Bina Marga. 

“Dari jumlah tersebut, 37 paket sudah dalam proses kontrak dan pelaksanaan, 23 paket dalam proses lelang, dan 12 paket akan diikuti setelah hari raya Idul Fitri,” tambahnya. (*)

Sumber:

b