speedcash banner
ACI OJOL BANNER

Partai Perindo Bantah Koalisi Dukung Salah Satu Bacabup di Pilkada 2024 Kabupaten Mojokerto

Partai Perindo Bantah Koalisi Dukung Salah Satu Bacabup di Pilkada 2024 Kabupaten Mojokerto

Wakil Ketua DPW Perindo Jatim, M Badarudin. -Foto : Fio Atmaja-

Mojokerto, Mojokerto.disway.id - DPD Perindo Kabupaten  Mojokerto mengklarifikasi kabar beredar yang menyebutkan telah berkoalisi dengan 8 partai mendukung bakal calon bupati Mojokerto Muhammad Al Barra atau Gus Barra pada Pilkada Kabupaten Mojokerto 2024. 

Ketua DPD Perindo Kabupaten Mojokerto, Mochamad Arifin mengatakan, terkait arah dukungan dan koalisi partainya saat ini masih berkoordinasi dan menjalin komunikasi dengan beberapa partai, dan belum menentukan arah dukungan. 

"Jadi beberapa waktu lalu memang beredar bahwa Perindo ikut dalam deklarasi mendukung Gus Barra, namun kami tidak hadir, dan saat ini kami belum menentukan arah koalisi," ucapnya kepada wartawan, Selasa (4/6) kemarin. 


Gus Barra saat melakukan pendaftaran bakal calon bupati Mojokerto pada Pilkada 2024 di DPD Perindo Kabupaten Mojokerto. -Fio Atmaja-

Sementara itu, Wakil Ketua DPW Perindo Jawa Timur, M Badarudin menegaskan, itu tidak mewakili Perindo dan sampai hari ini Mojokerto belum menentukan siapapun arah dukungan baik ke Ikfina atau Gus Barra. 

"Yang hadir dalam acara kemarin di deklarasi Gus Barra itu tanpa sepengetahuan DPD, istilahnya anak liar atau anak nakal," bebernya.

BACA JUGA:Ikfina Fahmawati Teruskan Safari Politik, Daftarkan Diri ke DPD Partai Perindo Kabupaten Mojokerto

Terkait kader dari partai sendiri atau tidak, ia belum bisa memastikan, karena saat ini DPD Perindo Kabupaten Mojokerto masih melakukan tahap penjaringan dan pembukaan.

"Terkait sanksi, kami masih akan croscheck lagi apakah yang hadir mengatasnamakan Perindo itu dari anggota dewan, kader atau relawan simpatisan, saya juga tidak bisa menyalahkan pihak Gus Barra karena lagi-lagi mereka oknum yang kesana atas inisiatif sendiri atau diperintah siapa," tegasnya.


Ikfiina Fahmawati saat melakukan pendaftaran di DPD Perindo Kabupaten Mojokerto, Minggu (2/6). -Aris for Disway Mojokerto-

Menurutnya, dalam kontestasi pilkada saat ini kedatangan seseorang akan rawan dijadikan klaim arah dukungan karena seseorang tersebut melekat dengan organisasi.

"Jadi oknum yang datang pada deklarasi Gus Barra kemarin itu bukan keputusan resmi dari Partai Perindo," tandasnya. 

Sebelumnya, 9 parpol mendeklarasikan koalisi untuk mengusung Muhammad Al Barra atau Gus Barra sebagai bakal calon Bupati Mojokerto dalam Pilkada 2024. Deklarasi ini berlangsung di Gedung Universitas KH Abdul Chalim, Bendunganjati, Pacet, Mojokerto, pada Sabtu (2/6) kemarin. 

BACA JUGA:Setelah Ikfina, Kini Gus Barra Mendaftar ke Partai Perindo

Sumber:

b