ucapan pelantikan wali kota - bupati  - disway moj

Petugas Gabungan Bongkar Arena Judi Sabung Ayam di Trowulan

Petugas Gabungan Bongkar Arena Judi Sabung Ayam di Trowulan

Petugas patroli gabungan membakar arena judi sabung ayam di Trowulan-Foto : dok. Polsek Trowulan-

Mojokerto, Diswaymojokerto.id -  Petugas gabungan dari Polsek Trowulan, Koramil, dan perangkat desa melakukan pembongkaran arena judi sabung ayam di Dusun Botok Palung, Desa Temon, Trowulan, Mojokerto, pada Senin, 17 Maret 2025, sekitar pukul 10.00 WIB.

Kapolsek Trowulan, AKP Suwiji menjelaskan,  penggerebekan dilakukan sebagai respon atas laporan masyarakat yang resah dengan adanya praktik perjudian di wilayah tersebut.

BACA JUGA:Balita 3 Tahun di Mojokerto Tewas Tenggelam di Kolam Ikan

"Ketika kami sampai di tempat kejadian, arena sabung ayam dalam keadaan kosong. Tidak ada pelaku yang kami temui, namun kami berhasil mengamankan berbagai peralatan yang terkait dengan perjudian," ungkapnya.


Penertiban arena judi sabung ayam dilakukan petugas gabungan TNI-Polri-Foto : dok. Polsek Trowulan-

Meskipun tidak menemukan pelaku di lokasi, petugas berhasil menyita sejumlah barang bukti yang biasa digunakan dalam judi sabung ayam, antara lain, karpet, papan tulis, kandang ayam, kursi, banner penutup atap arena, buku catatan rekapan, dan alat dadu. 

Untuk memastikan arena tersebut tidak digunakan kembali, seluruh fasilitas perjudian yang ditemukan langsung dimusnahkan dengan cara dibakar di lokasi.

BACA JUGA:Insan PMI Kota Mojokerto Harus Miliki Kepedulian Tanpa Batas dan Tak Pilih Kasih

"Semua barang bukti telah diamankan, dan kami juga melakukan pembakaran terhadap seluruh fasilitas perjudian untuk mencegah kegiatan serupa terulang kembali," tegasnya. 


Arena judi sabung ayam dalam keadaan kosong saat didatangi petugas gabungan-Foto : dok. Polsek Trowulan-

Sebagai langkah pencegahan, pihak kepolisian berencana untuk melakukan patroli dan pemantauan rutin di kawasan tersebut.

 

 

Sumber:

b