TPK Hotel di Mojokerto 2025 Naik Signifikan, Namun Lama Menginap Menurun

TPK Hotel di Mojokerto 2025 Naik Signifikan, Namun Lama Menginap Menurun

Pada tahun 2025 TPK Kabupaten Mojokerto mengalami kenaikan signifikan.- (Foto : dok. BPS Kabupaten Mojokerto).-

Mojokerto, Diswaymojokerto.id Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Mojokerto mencatat peningkatan signifikan pada Tingkat Penghunian Kamar (TPK) hotel selama April 2025, meskipun rata-rata lama menginap tamu (RLMT) justru mengalami penurunan.

TPK April 2025 mencapai 35,5 persen, naik 15,67 poin dibandingkan bulan sebelumnya yang hanya 19,83 persen. Namun, RLMT turun menjadi 1,02 hari, lebih rendah 0,16 poin dibandingkan Maret.

Tamu asing tercatat menginap rata-rata selama 1,08 hari, sedangkan tamu domestik rata-rata 1,02 hari.

“Meskipun okupansi naik, durasi menginap cenderung pendek, ini mengindikasikan adanya peningkatan kunjungan singkat atau aktivitas perjalanan bisnis di Mojokerto,” ujar Kepala BPS Kabupaten Mojokerto, Dwi Yuhenny, Minggu, 13 Juli 2025. 


Perbandingan TPK Hotel di Kabupaten Mojokerto (persen), Januari 2024 - April 2025. (- (Foto : dok. BPS Kabupaten Mojokerto).-

Sepanjang Triwulan I 2025, total malam kamar terjual (MKTJ) mencapai 23.981 kamar dari total 90.888 kamar tersedia (MKTS) di seluruh hotel Kabupaten Mojokerto.

Jumlah kunjungan juga didominasi oleh wisatawan nusantara, dengan total 44.082 orang. Sementara itu, tamu asing tercatat hanya 56 orang selama periode yang sama.

BACA JUGA:Angka Perkawinan Usia Dini (Anak) Terus Turun dalam Tiga Tahun Terakhir

"Tren ini mencerminkan potensi pariwisata lokal yang masih kuat di kalangan wisatawan domestik, meskipun daya tarik bagi turis mancanegara masih tergolong rendah," pungkasnya.

 

Sumber:

b